Gstar Umumkan Langkah Strategis: Peletakan Batu Pertama Pabrik Silicon Wafer

- Editor

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (JAKARTA)  — Baru-baru ini, Gstar menggelar acara peletakan batu pertama pabrik silicon rod dan silicon wafer. Acara ini mengawali fase konstruksi yang akan berlangsung cepat. Pembangunan pabrik tersebut tidak hanya menjadi terobosan penting bagi Gstar dalam rencana pengembangan bisnis fotovoltaik global, namun juga perkembangan yang luar biasa dalam proses integrasi vertikal pada rantai industri Gstar.

Groundbreaking Ceremony Moment
Groundbreaking Ceremony Moment

Berlokasi di Jakarta, Indonesia, pabrik modern seluas 60.000 meter persegi ini akan segera berdiri. Dengan proses produksi digital dan berteknologi pintar, pabrik ini akan melansir rangkaian peralatan dan teknologi produksi mutakhir. Maka, pabrik Gstar ini segera menjadi basis produksi silicon wafer yang terkemuka di dunia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Produk inti yang diproduksi pabrik ini adalah monocrystalline silicon rod dan silicon wafer berukuran besar, yakni 182 mm dan 210 mm. Produk-produk ini memiliki prospek luas di segmen fotovoltaik bertenaga surya. Maka, pabrik tersebut akan terus meningkatkan inovasi teknologi di industri silicon wafer, khususnya silicon wafer berukuran besar tipe thin-film dan fine-line. Dengan demikian, silicon wafer yang bermutu lebih baik dan lebih efisien tersedia bagi klien global sehingga perkembangan industri fotovoltaik berjalan lebih cepat dan stabil.

Pabrik ini akan mulai berproduksi pada akhir 2024, sedangkan kapasitas produksi tahunan untuk crystal pulling mencapai 3 GW dan slicing mencapai 3 GW. Kapasitas produksi ini menopang pertumbuhan Gstar di segmen pasar komponen fotovoltaik global, serta memenuhi permintaan pasar yang semakin pesat sekaligus menjadi basis yang solid untuk perkembangan Gstar dalam jangka panjang.

Berdiri pada 2019, Gstar adalah perusahaan teknologi yang menyediakan solusi pembangkit listrik fotovoltaik dan pemasok produk fotovoltaik global. Gstar menjalankan strategi integrasi vertikal, serta melakukan riset independen, pengembangan produk, desain, produksi, dan penjualan silicon wafer, sel surya, rangka, dan panel surya. Model integrasi vertikal ini tak hanya menjamin kualitas produk, melainkan juga memastikan stabilitas rantai pasok sehingga menghasilkan daya saing harga dan meningkatkan efisiensi produksi. Pembangunan pabrik silicon wafer yang penuh terobosan ini menjadi lompatan besar Gstar dalam implementasi strategi tersebut.

Baca Juga :  Styling Keren Dari Pasangan Selebriti, Tampilkan Koleksi Terbaru UNIQLO : C Spring/Summer 2025 Sebagai Urban Uniform Yang Trendi

Ke depan, Gstar akan terus menjalin kerja sama dengan pelaku rantai industri di sektor hulu dan hilir, serta mempercepat rencana dan pengembangan bisnis di industri fotovoltaik. Gstar merasa optimis, lewat langkah tersebut, industri fotovoltaik global dapat berkembang lebih cepat dan sehat. Mari kita sambut kehadiran pabrik modern dan masa depan Gstar yang lebih cerah di industri fotovoltaik!

Berita Terkait

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat
Pengumuman Pemenang Stevie® Awards for Sales & Customer Service Tahunan Ke-19
Terus Tebar Kebaikan Selama Ramadhan, Prajurit dan Persit Koramil Agimuga Berbagi Takjil
Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Polsek Monterado dan Bhayangkari Bagikan Takjil kepada Masyarakat
DLH Kubu Raya Pastikan PT Ichiko Tidak Cemari Lingkungan
Sujiwo Dukung Investasi Legal Berkembang di Kubu Raya
Irkoopsud II Dampingi Irjenau Terima Kunjungan  Ketua BPK RI ke Lanud Hnd
Perkuat Kolaborasi Pangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah, Wabup Ketapang Jamhuri Amir Audensi Dengan Mentan RI

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:54 WIB

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:32 WIB

Pengumuman Pemenang Stevie® Awards for Sales & Customer Service Tahunan Ke-19

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:21 WIB

Terus Tebar Kebaikan Selama Ramadhan, Prajurit dan Persit Koramil Agimuga Berbagi Takjil

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:17 WIB

Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Polsek Monterado dan Bhayangkari Bagikan Takjil kepada Masyarakat

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:06 WIB

Sujiwo Dukung Investasi Legal Berkembang di Kubu Raya

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:35 WIB

Irkoopsud II Dampingi Irjenau Terima Kunjungan  Ketua BPK RI ke Lanud Hnd

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:44 WIB

Perkuat Kolaborasi Pangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah, Wabup Ketapang Jamhuri Amir Audensi Dengan Mentan RI

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:37 WIB

Musnahkan 19.953,60 Gram Sabu, Ditresnarkoba Polda Kalbar Amankan 4 Tersangka

Berita Terbaru

Daerah

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat

Minggu, 16 Mar 2025 - 07:54 WIB