![]() |
Food & Hospitality Indonesia, Tiga Dekade Wujudkan Visi Industri Kuliner dan Perhotelan Indonesia yang Berkelanjutan |
TANJUNGPURA.ID (JAKARTA) – Sebagai pameran dagang internasional terkemuka untuk industri perhotelan, makanan, dan minuman di Indonesia, Food & Hospitality Indonesia (FHI) kembali digelar pada tanggal 22 – 25 Juli 2025 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta.
Selama hampir 30 tahun FHI selalu hadir menjadi pameran dagang internasional unggul bersama dengan Hotelex Indonesia, Finefood Indonesia, dan Retail Indonesia, untuk mendorong kemajuan sektor perhotelan, makanan, dan minuman di Indonesia.
Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS) dilaporkan bahwa, ekonomi Indonesia triwulan I-2025 terhadap triwulan I-2024 mengalami pertumbuhan sebesar 4,87 persen (y-on-y).
“Apalagi saat ini, FHI yang telah unggul dan memimpin dalam pameran dagang internasional bidang perhotelan, makanan, dan minuman di Indonesia, menyediakan pintu gerbang unik bagi pelaku bisnis global untuk mengakses pasar Indonesia yang terus berkembang,” jelas Juanita.
Pagelaran FHI 2025 akan menghadirkan TradeUp Pavilion, sebuah platform terbaru yang menampilkan merek-merek baru dari bisnis lokal yang tengah berkembang untuk tampil dan terhubung dengan pasar yang lebih luas guna mendorong pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.
Bersama dengan Hotelex Indonesia, FHI 2025 menampilkan solusi hospitality terbaru, peralatan profesional, dan teknologi pintar untuk mendukung operasional hotel dan restoran. Hadirnya Finefood Indonesia dan Retail Indonesia dalam FHI 2025 juga turut memberikan kesempatan pengunjung menemukan inspirasi rasa dan produk terbaik, terutama untuk bisnisnya melalui produk makanan dan minuman premium dari bahan artisan hingga kreasi gourmet dari seluruh dunia.
Selain pameran produk, salah satu yang selalu menarik perhatian pengunjung dari tahun ke tahun adalah beragam kompetisi tahunan bergengsi yang diselenggarakan oleh FHI bekerja sama dengan mitra asosiasi dibidang F&B dan hospitality. Beragam kompetisi tersebut diantaranya:
• Indonesia Coffee Events (ICE) dengan kompetisi Hometown Indonesia Latte Art Scholar oleh Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI)
• The 14th Salon Culinaire oleh Association of Culinary Professionals (ACP)
• Ready-to-Drink Cocktails in a Can Competition oleh Indonesian Food & Beverage Executive Association (IFBEC)
• Hotelicious Thematic Bed Making Competition oleh BINUS Business Hotel Management didukung oleh King Koil
• Jakarta Best Sommelier Competition oleh Indonesia Sommelier Association (ISA).
Untuk pertama kalinya, FHI 2025 dengan bangga menghadirkan 2026 World Fashion Drinks Competition (WFDC), sebuah ajang internasional bergengsi hasil kolaborasi dengan Shanghai Sinoexpo Informa Markets (Hotelex Shanghai) yang disponsori oleh LMK, Senfienta, Alpine Cool, Mengniu Dairy Professionals, dan Scotsman Ice Systems (Shanghai) Co., Ltd.
Pengunjung juga dapat berinteraksi dan belajar langsung dengan para pakar dan profesional global diantaranya melalui “Kaiyuan” Plan 2025 – China Bakery & Food Pavilion yang akan hadir perdana di FHI 2025, menampilkan inovasi lebih dari 20 perusahaan terkemuka di industri baking Tiongkok melalui demo langsung dan booth interaktif.
Beberapa seminar industri diantaranya ASEAN American Epicurean Table Seminar oleh U.S. Meat Export Federation; Global Beverage Services Solution Provider oleh Damin; Business Breakfast oleh Saladplate dan Global Data; Timeless Craft – Sustainable Future oleh Alga dan Wisewool; The Importance of the Media Industry in HORECA oleh Epicure; Coffee Talk oleh Dewan Kopi Indonesia; Seminar Sertifikasi Halal dan Standar Higienis oleh LPPOM; serta Bulog Seminar.
Lebih lanjut disampaikan oleh Leonarita Hutama selaku Marketing Communications Manager FHI 2025 jika berbicara mengenai tren global menuju keberlanjutan (sustainability), FHI masih terus berkomitmen untuk mempromosikannya dalam industri ini melalui penyelenggara acara yang fokus pada pembangunan berkelanjutan, manajemen acara yang bertanggung jawab terhadap lingkungan, dan mempromosikan tanggung jawab sosial.
“Oleh karena itu, FHI 2025 turut menghadirkan perusahaan dan merek yang berkomitmen pada keberlanjutan di sektor industri ini, yang menampilkan produk dan inovasi ramah lingkungan seperti bahan organik, efisiensi energi, kemasan berkelanjutan, dan pengurangan limbah.
Untuk itu, dihadirkan beberapa program sustainability dalam FHI 2025 diantaranya Better Stands untuk booth ramah lingkungan, Net Zero Carbon 2030, serta Inklusi Sosial bersama Kopi Kamu dan Persatuan Orang Tua Anak dengan Down Syndrome (POTADS) yang memberikan ruang berkarya bagi barista down syndrome.
Beragam inisiatif keberlanjutan dalam mengolah limbah pameran menjadi bahan edukasi bagi komunitas lokal juga dihadirkan FHI 2025 bersama Rekalagam. Inisiatif mengolah limbah makanan menjadi pakan ternak dan kompos yang mendukung ekonomi sirkular dilakukan bersama Magalarva.
Pada FHI 2025 dihadirkan pula seminar tentang sustainability seperti Sustainable Water Solutions for the Future of HORECA oleh Waterhub, Sesi Seminar oleh POTADS, Beyond the Fryer: UCO and Renewable Energy Innovation in Hotels & Restaurants oleh Noovoleum, seminar bertajuk Sustainable Innovation in Hospitality bersama Sentian, Evolve, dan MVB dalam tajuk “Built for Efficiency” dan “Who Pays the Climate Price?” serta “Sustainability for Businesses: It’s more than just Plastic” dan “Ecosystem of Value” oleh Magalarva.
Selain itu FHI 2025 menyediakan beragam fasilitas yang memberikan pengalaman sustainability secara langsung bagi pengunjung, diantaranya Water Refill Stations oleh Waterhub yang tersedia di seluruh area pameran, termasuk hall dan foyer untuk mendukung kampanye #BringYourOwnTumbler dalam mengurangi limbah botol plastik sekali pakai. Powernap Area oleh Alga and Bobobox di Hall B2 yang menyediakan ruang istirahat nyaman untuk melepas lelah atau tidur sejenak disela sesi dan pertemuan.
FHI 2025 juga menghadirkan Wellness Corner sebagai ruang tenang di Hall B2 untuk relaksasi dan menjaga kesejahteraan pengunjung melalui pijat gratis dari Perfect Health dan konsultasi kesehatan mental dari ahli profesional Naluri Life. Light Air Zone oleh ScentAir untuk menikmati sensasi udara pegunungan segar di tengah pameran, berkat teknologi pemurnian udara inovatif dari GLAM yang tersedia di Hall A1.
Terdapat UCollect Station oleh Noovoleum, dimana pengunjung dapat membawa minyak goreng bekas untuk dikumpulkan dan diolah menjadi bahan bakar ramah lingkungan yang akan disumbangkan ke organisasi sosial. FHI 2025 mengajak pengunjung untuk ikut berkontribusi pada program keberlanjutan ini di Hall D1 dengan menggunakan kode referral: NOOVFHI25.
FHI 2025 akan menjadi ajang transformatif yang tidak hanya menampilkan semua yang terbaik dari industri hospitality, makanan, dan minuman, tetapi juga memimpin upaya dalam mendorong pertumbuhan industri yang berkelanjutan. Bergabunglah dalam misi membangun masa depan yang lebih berkelanjutan dan sejahtera bagi sektor hospitality dan F&B Indonesia demi mewujudkan Indonesia 4.0 bersama FHI 2025.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT