Sambut Ramadhan, Srikandi dan YBM PLN Sosialisasikan Bahaya Listrik dan Bagikan Kebahagiaan Ke Masyarakat Desa Saigon

- Editor

Senin, 10 Maret 2025 - 14:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Srikandi PLN UPT Pontianak sosialisasikan pentingnya keselamatan ketenagalistrikan kepada warga Kelurahan Saigon, Kec. Pontianak Barat.

Potret Srikandi PLN UPT Pontianak sosialisasikan pentingnya keselamatan ketenagalistrikan kepada warga Kelurahan Saigon, Kec. Pontianak Barat.

TANJUNGPURA.ID (PONTAIANK) – Menyambut bulan suci Ramadhan yang semakin dekat sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan keselamatan ketenagalistrikan, PT PLN (Persero) Unit Penyaluran Transmisi (UPT) Pontianak melalui Tim Srikandi dan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UPT Pontianak menggelar sosialisasi bagi warga Kelurahan Saigon, Kecamatan Pontianak Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di kantor Kelurahan Saigon dan diikuti oleh sekitar 50 warga setempat serta dihadiri oleh Lurah, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas. (28 Februari 2025 ).

 

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai keselamatan ketenagalistrikan, serta mengingatkan akan bahaya bermain layang-layang di dekat jaringan transmisi listrik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Dalam pemaparan materi, masyarakat diberikan informasi terkait manfaat dan bahaya listrik, serta pentingnya kewaspadaan terhadap potensi bahaya yang dapat ditimbulkan oleh jaringan transmisi listrik yang ada di sekitar masyarakat.

 

General Manager PLN UIP3B Kalimantan, Riko Ramadhano Budiawan, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif yang dilakukan oleh Srikandi dan YBM PLN UPT Pontianak.

 

“Keselamatan ketenagalistrikan adalah tanggung jawab bersama. Melalui sosialisasi ini, kami ingin memastikan bahwa masyarakat tidak hanya memahami manfaat listrik, tetapi juga menyadari potensi bahayanya serta cara menghindarinya. Selain itu, kegiatan berbagi ini merupakan wujud nyata kepedulian PLN terhadap masyarakat, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadhan,” ujar Riko.

Baca Juga :  LP3K Sintang Audiensi Dengan Uskup Sintang, Sampaikan Pelaksanaan Pesparani Katolik Pertama

 

Proses sosialisasi dilakukan melalui penyampaian materi yang mudah dipahami, dengan tujuan agar masyarakat dapat mengerti dan lebih berhati-hati dalam beraktivitas sehari-hari, khususnya yang berkaitan dengan listrik.

 

Manager PLN UPT Pontianak, Darul Irfan, mendukung penuh kegiatan ini dan menyampaikan tentang pentingnya kesadaran masyarakat dalam keselamatan ketenagalistrikan.

 

“Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai pentingnya menjaga keselamatan dalam mengelola kelistrikan. Melalui program seperti ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan bahaya listrik dan dapat menghindari potensi kecelakaan yang bisa terjadi, seperti yang seringkali disebabkan oleh permainan layang-layang di dekat jaringan transmisi listrik. Kami berkomitmen untuk terus mendukung upaya-upaya edukasi dan keselamatan bagi masyarakat,” ungkap Darul.

 

Sebagai wujud kepedulian sosial, dalam acara tersebut Tim YBM PLN UPT Pontianak turut berperan dalam menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan kesulitan hidup warga yang kurang beruntung. Inisiatif ini juga mencerminkan komitmen nyata PLN dalam berkontribusi terhadap kesejahteraan masyarakat serta mendukung pembangunan melalui kepedulian sosial.

 

“Momen ini sangat istimewa, karena di bulan yang penuh berkah ini, kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang membutuhkan serta memberikan bantuan yang berguna bagi sesama,” lanjut Darul.

Baca Juga :  Pastikan Sistem Kelistrikan Di Kalselteng Andal, PLN Gelar Simulasi Sistem Kelistrikan Selama Bulan Ramadan 1445 Hijriah

 

Salah satu penerima bantuan, Nani, warga Desa Saigon mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan tersebut.

 

“Alhamdulillah, terima kasih kami sampaikan kepada para muzakki PLN yang telah memberikan bantuan ini, semoga Allah senantiasa memberikan kesehatan, kesuksesan serta keberkahan untuk seluruh Pegawai,” ungkap Nani.

 

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat Kelurahan Saigon dapat lebih memahami pentingnya keselamatan ketenagalistrikan dalam menjalani aktivitas sehari-hari dengan lebih aman serta dapat terbantu atas bantuan yang diberikan .

 

PLN UPT Pontianak selalu berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan serupa demi menciptakan lingkungan yang aman dan memberikan semangat kepedulian dengan sesama serta menjadikan Ramadhan ini menjadi lebih bermakna karena mengisi hari-hari dengan amal kebaikan.

Berita Terkait

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat
Pengumuman Pemenang Stevie® Awards for Sales & Customer Service Tahunan Ke-19
Terus Tebar Kebaikan Selama Ramadhan, Prajurit dan Persit Koramil Agimuga Berbagi Takjil
Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Polsek Monterado dan Bhayangkari Bagikan Takjil kepada Masyarakat
Polres Kubu Raya Bagikan 300 Nasi Kotak Kepada Warga Terdampak Banjir Di Desa Lingga Sungai Ambawang
DLH Kubu Raya Pastikan PT Ichiko Tidak Cemari Lingkungan
Sujiwo Dukung Investasi Legal Berkembang di Kubu Raya
Irkoopsud II Dampingi Irjenau Terima Kunjungan  Ketua BPK RI ke Lanud Hnd

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:54 WIB

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:32 WIB

Pengumuman Pemenang Stevie® Awards for Sales & Customer Service Tahunan Ke-19

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:21 WIB

Terus Tebar Kebaikan Selama Ramadhan, Prajurit dan Persit Koramil Agimuga Berbagi Takjil

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:17 WIB

Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Polsek Monterado dan Bhayangkari Bagikan Takjil kepada Masyarakat

Minggu, 16 Maret 2025 - 06:12 WIB

Polres Kubu Raya Bagikan 300 Nasi Kotak Kepada Warga Terdampak Banjir Di Desa Lingga Sungai Ambawang

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:06 WIB

Sujiwo Dukung Investasi Legal Berkembang di Kubu Raya

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:35 WIB

Irkoopsud II Dampingi Irjenau Terima Kunjungan  Ketua BPK RI ke Lanud Hnd

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:44 WIB

Perkuat Kolaborasi Pangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah, Wabup Ketapang Jamhuri Amir Audensi Dengan Mentan RI

Berita Terbaru

Daerah

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat

Minggu, 16 Mar 2025 - 07:54 WIB