Tiga Warga Sekadau Hilang di Sungai Kapuas, Polisi: Pencarian Terus Dilakukan

- Editor

Senin, 21 Oktober 2024 - 04:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KALBARNEWS.CO.ID (SEKADAU)  – Tiga warga dilaporkan hilang setelah diduga tenggelam di Sungai Kapuas pada Minggu (20/10/2024) sore. Kejadian ini terjadi ketika perahu speed yang mereka tumpangi terbalik saat melintasi sungai, diduga akibat cuaca buruk yang tiba-tiba melanda.

Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama, melalui Kapolsek Belitang Hilir IPTU Triyono, membenarkan adanya laporan mengenai tiga orang yang hilang. Informasi ini diterima dari masyarakat di Engkedang, Desa Sungai Ayak I, Kecamatan Belitang Hilir.

Ketiga korban yang hilang adalah Amelia Idah (80) dan Agustinus Anen (21), keduanya warga Engkedang, serta Hengki (27), warga Sengkabang Melayang, Desa Gonis Tekam, Kecamatan Sekadau Hilir.

“Kejadian berlangsung sekitar pukul 16.30 WIB, saat mereka dalam perjalanan pulang menuju Engkedang dari Dusun Pinyak, Desa Sepantak. Di tengah perjalanan, angin kencang dan ombak besar menyebabkan perahu yang membawa 19 penumpang itu terbalik,” ungkap IPTU Triyono.

IPTU Triyono menambahkan, dari kejadian tersebut, 16 orang berhasil diselamatkan, sementara tiga lainnya masih dalam pencarian.

Baca Juga :  Bybit Dorong Aktivitas Belanja dengan Kripto lewat Cashback Reward

“Anggota Polsek Belitang Hilir bersama warga terus melakukan upaya pencarian di lokasi kejadian,” terangnya.

Berita Terkait

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat
Pengumuman Pemenang Stevie® Awards for Sales & Customer Service Tahunan Ke-19
Terus Tebar Kebaikan Selama Ramadhan, Prajurit dan Persit Koramil Agimuga Berbagi Takjil
Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Polsek Monterado dan Bhayangkari Bagikan Takjil kepada Masyarakat
Polres Kubu Raya Bagikan 300 Nasi Kotak Kepada Warga Terdampak Banjir Di Desa Lingga Sungai Ambawang
DLH Kubu Raya Pastikan PT Ichiko Tidak Cemari Lingkungan
Sujiwo Dukung Investasi Legal Berkembang di Kubu Raya
Irkoopsud II Dampingi Irjenau Terima Kunjungan  Ketua BPK RI ke Lanud Hnd

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:54 WIB

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:32 WIB

Pengumuman Pemenang Stevie® Awards for Sales & Customer Service Tahunan Ke-19

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:21 WIB

Terus Tebar Kebaikan Selama Ramadhan, Prajurit dan Persit Koramil Agimuga Berbagi Takjil

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:17 WIB

Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Polsek Monterado dan Bhayangkari Bagikan Takjil kepada Masyarakat

Minggu, 16 Maret 2025 - 06:12 WIB

Polres Kubu Raya Bagikan 300 Nasi Kotak Kepada Warga Terdampak Banjir Di Desa Lingga Sungai Ambawang

Sabtu, 15 Maret 2025 - 13:06 WIB

Sujiwo Dukung Investasi Legal Berkembang di Kubu Raya

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:35 WIB

Irkoopsud II Dampingi Irjenau Terima Kunjungan  Ketua BPK RI ke Lanud Hnd

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:44 WIB

Perkuat Kolaborasi Pangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah, Wabup Ketapang Jamhuri Amir Audensi Dengan Mentan RI

Berita Terbaru

Daerah

Bank Kalbar Berkembang Pesat: Kepercayaan Publik Meningkat

Minggu, 16 Mar 2025 - 07:54 WIB