Aksi Srikandi PLN Penerus Kartini untuk Generasi Emas

- Editor

Senin, 20 Mei 2024 - 11:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 gugus tugas Srikandi PLN memperkenalkan Energi Baru Terbarukan

gugus tugas Srikandi PLN memperkenalkan Energi Baru Terbarukan

TANJUNGPURA.ID (PALANGKARAYA)  – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palangkaraya melalui gugus tugas Srikandi PLN memperkenalkan Energi Baru Terbarukan serta mengedukasi tentang manfaat dan bahaya listrik kepada generasi emas Indonesia di SDN 5 Bukit Tunggal, jalan Hiu Putih Raya No.4, Bukit Tunggal, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah pada Jum’at (17/5/2024).

Manager UPT Palangkaraya, Bayu Putra Andrianto mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai pentingnya menjaga keselamatan dalam mengelola kelistrikan. Selain itu, kegiatan ini juga untuk mendorong pengembangan peran dan talenta wanita di lingkungan kerja yang kondusif.

“Melalui gugus tugas Srikandi ini, PLN ingin memberikan wadah bagi pegawai perempuan untuk mengaktualisasikan perannya dalam dunia kerja maupun berbagai kegiatan sosial dan lainnya,” tutur Bayu.

Sementara itu, Ketua Srikandi UPT Palangkaraya, Evi Oktaviana mengatakan kegiatan Srikandi mengajar merupakan salah satu agenda rutin Srikandi PLN untuk menyiapkan generasi emas Indonesia.

“Srikandi PLN merupakan gugus tugas yang dibentuk BUMN dan PLN untuk memberi manfaat bagi masyarakat melalui dukungan ilmu, tenaga serta keahlian, salah satunya dengan kegiatan Srikandi Movement,” ujar Evi.

Ditemui terpisah, General Manager PLN Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan, Abdul Salam Nganro mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Srikandi UPT Palangkaraya dalam mengedukasi bahaya listrik sejak dini.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat untuk siswa-siswi di SDN 5 Bukit Tunggal dengan memberikan edukasi upaya pencegahan kecelakaan umum akibat bahaya listrik. Selain itu melalui edukasi ini pula harapannya siswa-siswi mampu mengenali pemanfaatan dari energi listrik,” jelas Salam.

Baca Juga :  Ajak Kader Singkawang Menangkan Midji-Didi, Ketua DPW NasDem Kalbar: Jangan Ciderai Keputusan Partai

Kegiatan yang di hadiri puluhan siswa/i SDN 5 Bukit Tunggal Palangkaraya. Mereka semua tampak antusias mengikuti kegiatan yang dilakukan oleh Srikandi PLN.

Berita Terkait

TAILG Jadi Perwakilan Industri Kendaraan Listrik di CO29, Majukan Kerja sama Selatan-Selatan lewat Solusi Rendah Karbon
Hasil Lanjutan Sidang KKEP, Polri Tegas Tangani Kasus di Event DWP 2024
Hisense Hadirkan Rangkaian Produk “Smart Home” Terbaik Lewat Program “UNLOCK FOR BLACK FRIDAY”
Mega Bintang Musik Pop Dunia Berkolaborasi dengan Merek Pasta Gigi Premium DENTISTE dalam Program Pemasaran “Oral Care” Global
Saksikan Keindahan Hutan Tropis Amazon Melalui Karya Fotografer Terkenal Sebastião Salgado Dalam Pameran Amazônia Di Asia Pasifik
GSCF Luncurkan Connected Capital dengan Solusi Manajemen Modal Kerja Generasi Berikutnya
Babinsa Koramil Jila Dampingi Pemusnahan Obat-Obatan Kadaluwarsa di Puskesmas
Apresiasi Kinerja Polri selama 2024, Beberapa Tokoh Masyarakat Kalbar Mencurahkan Isi Hatinya.
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 3 Januari 2025 - 08:36 WIB

TAILG Jadi Perwakilan Industri Kendaraan Listrik di CO29, Majukan Kerja sama Selatan-Selatan lewat Solusi Rendah Karbon

Jumat, 3 Januari 2025 - 08:30 WIB

Hasil Lanjutan Sidang KKEP, Polri Tegas Tangani Kasus di Event DWP 2024

Jumat, 3 Januari 2025 - 08:23 WIB

Hisense Hadirkan Rangkaian Produk “Smart Home” Terbaik Lewat Program “UNLOCK FOR BLACK FRIDAY”

Jumat, 3 Januari 2025 - 08:11 WIB

Mega Bintang Musik Pop Dunia Berkolaborasi dengan Merek Pasta Gigi Premium DENTISTE dalam Program Pemasaran “Oral Care” Global

Jumat, 3 Januari 2025 - 07:48 WIB

Saksikan Keindahan Hutan Tropis Amazon Melalui Karya Fotografer Terkenal Sebastião Salgado Dalam Pameran Amazônia Di Asia Pasifik

Jumat, 3 Januari 2025 - 06:54 WIB

Babinsa Koramil Jila Dampingi Pemusnahan Obat-Obatan Kadaluwarsa di Puskesmas

Jumat, 3 Januari 2025 - 06:35 WIB

Apresiasi Kinerja Polri selama 2024, Beberapa Tokoh Masyarakat Kalbar Mencurahkan Isi Hatinya.

Kamis, 2 Januari 2025 - 20:32 WIB

Sampaikan IHPS I Tahun 2024 ke Presiden, BPK Ungkap Perbaikan Tata Kelola Keuangan Negara pada Semester I 2024

Berita Terbaru