Cara Konsumsi Susu Pertumbuhan Agar Anak Tak Kekurangan Zat Besi

- Editor

Kamis, 11 September 2025 - 05:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (JAKARTA) – Masa pemberian Makanan Pendamping ASI (MPASI) merupakan periode penting bagi tumbuh kembang anak. Jika asupan gizi anak tepat, maka tumbuh kembang anak akan optimal. Namun, bila asupan gizi tidak tepat, risiko kekurangan gizi hingga stunting menghantui anak. Karena itu, untuk memastikan kebutuhan gizi anak tercukupi, pemberian susu pertumbuhan dapat menjadi salah satu pilihan bijak.

Dokter Spesialis Anak RSU Andhika, dr. Efrianty, Sp.A, M.Kes, mengatakan, dalam memilih susu pertumbuhan untuk anak, orang tua perlu memperhatikan kandungan nutrisinya. Ia menyarankan agar susu yang diberikan sudah diperkaya zat besi dan vitamin C karena keduanya berperan besar dalam mencegah anemia defisiensi besi.

“Pilih susu pertumbuhan yang diperkaya zat besi dan vitamin C, karena vitamin C membantu penyerapan zat besi. Jadi keduanya saling melengkapi,” ungkap dr. Efrianty.

Meski demikian, konsumsi susu pertumbuhan oleh anak tidak boleh bersamaan dengan makanan utama yang kaya zat besi. Kandungan kalsium dalam susu dapat mengikat zat besi sehingga membuat penyerapannya menjadi tidak optimal. “Kalau bersamaan, ibu sudah kasih zat besi, tetap saja anak bisa mengalami defisiensi karena zat besinya tidak dapat terserap,” jelasnya.

Jadwal pemberian susu pertumbuhan sebaiknya diatur dengan jeda minimal dua jam setelah makan utama. Pola ini akan membantu tubuh anak menyerap zat besi dengan lebih baik sekaligus memastikan kebutuhan gizinya tetap seimbang.

Senada dengan itu, Ahli Gizi RSU Andhika, Nur Reeza Rizkyana, S.Gz, menyebutkan bahwa susu pertumbuhan diformulasikan untuk melengkapi nutrisi yang tidak selalu terpenuhi dari makanan sehari-hari.

“Jadi memang untuk peran susu pertumbuhan sendiri dalam fase MPASI adalah sebagai pelengkap nutrisi yang tidak didapatkan dari makanan sehari-hari,” ujar Rizkyana.

Baca Juga :  Kisah Inspirasi Xaviera Putri: Komitmen Dalam Beradaptasi Di Lingkungan Penuh Tantangan

Ia menjelaskan, dalam satu gelas susu pertumbuhan umumnya terkandung berbagai vitamin dan mineral penting seperti zat besi, zinc, vitamin A, D, B12, dan asam folat. Nutrisi ini berperan penting dalam mendukung pertumbuhan anak serta menjaga daya tahan tubuhnya.

“Negara kita cukup ketat terkait regulasi produk susu. Sebelum susu diluncurkan, penelitiannya bisa belasan hingga puluhan tahun, sehingga aman diberikan sesuai kebutuhan anak,” ungkap Rizkyana.

Berita Terkait

Semangat Sumpah Pemuda! Bunda PAUD Kubu Raya Dorong Anak Hebat dan Sehat Lewat Porseni
Bupati Sujiwo: Pemkab Kubu Raya Siap Dukung Penuh Instansi Vertikal untuk Pelayanan Publik
Imigrasi Entikong Tanam Semangat Sumpah Pemuda Lewat Gerakan “Satu Anak Satu Pohon”
UNIQLO Indonesia Hadirkan Koleksi UT Terbaru dari Film ZOOTOPIA Karya Disney Mulai 24 November 2025
Bunda PAUD Kubu Raya: Setiap Anak Adalah Pemenang, Mari Dukung Tumbuh Kembang Mereka
Nasabah BNI Keluhkan Ketidaksesuaian Kredit Modal Kerja, Rugi Hingga Miliaran Rupiah
Sinergi PKK dan Pemprov Kalbar Hadirkan Bantuan Rumah Layak Huni untuk Warga Kubu Raya
Hangat, Ringan, dan Lembut: Inovasi HEATTECH Cashmere Blend dari UNIQLO Hadirkan Kemewahan yang Fungsional

Berita Terkait

Minggu, 2 November 2025 - 06:40 WIB

Semangat Sumpah Pemuda! Bunda PAUD Kubu Raya Dorong Anak Hebat dan Sehat Lewat Porseni

Jumat, 31 Oktober 2025 - 05:41 WIB

Bupati Sujiwo: Pemkab Kubu Raya Siap Dukung Penuh Instansi Vertikal untuk Pelayanan Publik

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:31 WIB

Imigrasi Entikong Tanam Semangat Sumpah Pemuda Lewat Gerakan “Satu Anak Satu Pohon”

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:28 WIB

UNIQLO Indonesia Hadirkan Koleksi UT Terbaru dari Film ZOOTOPIA Karya Disney Mulai 24 November 2025

Kamis, 30 Oktober 2025 - 08:03 WIB

Bunda PAUD Kubu Raya: Setiap Anak Adalah Pemenang, Mari Dukung Tumbuh Kembang Mereka

Selasa, 28 Oktober 2025 - 16:04 WIB

Sinergi PKK dan Pemprov Kalbar Hadirkan Bantuan Rumah Layak Huni untuk Warga Kubu Raya

Selasa, 28 Oktober 2025 - 07:17 WIB

Hangat, Ringan, dan Lembut: Inovasi HEATTECH Cashmere Blend dari UNIQLO Hadirkan Kemewahan yang Fungsional

Minggu, 26 Oktober 2025 - 10:00 WIB

Fokus di Sektor Pertanian, Perkebunan, dan Pertambangan, PT Laara Star World Sapa Kubu Raya

Berita Terbaru