Bina Kreativitas, Anak LPKA Sungai Raya Dilatih Jadi Barista Handal

- Editor

Jumat, 13 Juni 2025 - 09:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatihan Minat Bakat BARISTA  Bagi Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak  Kelas II Sungai Raya

Pelatihan Minat Bakat BARISTA Bagi Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Sungai Raya

TANJUNGPURA.ID (PONTIANAK) – Sesuai dengan amanat Undang – Undang Perlindungan Anak Nomor 35 tahun 2014 menyatakan bahwa setiap anak berhak untuk mendapatkan pendidikan dan pengembangan dirinya sesuai dengan minat dan bakat yang diinginkannya, dan tidak menyalahi norma dan kepatutan yang berlaku di Masyarakat.

Anak Yang Berhadapan Dengan Hukum (ABH) yang berada di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Sungai Raya juga memiliki hak yang sama untuk mendapatkan Hal tersebut.

Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Kalimantan Barat yang sudah bekerjasama dengan Pouring Coffee memandang perlu untuk melakukan pelatihan barista kepada Anak binaan di LPKA Kelas II Sungai Raya, dengan harapan mereka memiliki keterampilan yang dapat menunjang  masa depan nantinya. (13/6/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sudiharisman selaku Direktur Eksekutif Daerah PKBI Kalimantan Barat mengatakan, Dunia perkopian yang sedang booming  di Kalimantan Barat tentunya menjadi peluang bagi anak muda untuk merebut lapangan pekerjaan yang terbuka, tidak terkecuali bagi anak binaan yang nantinya juga akan selesai menjalani masa binaan di LPKA Kelas II Sungai Raya.

Baca Juga :  Ajak Kader Singkawang Menangkan Midji-Didi, Ketua DPW NasDem Kalbar: Jangan Ciderai Keputusan Partai

Mempersiapkan mereka agar lebih mudah berinteraksi dengan masyarakat nantinya tentu harus disuplay dengan banyaknya keterampilan yang dimiliki, dan PKBI Kalimantan Barat dalam program INKLUSI menjawab hal tersebut.

Salahsatu yang bisa dilakukan adalah dengan mendekatkan mereka kepada “kekinian” tersebut adalah menghadirkan Pelatihan Barista di LPKA Kelas II Sungai Raya. PKBI Kalimantan Barat sudah melakukan Perjanjian Kerja Sama dengan Pouring Coffee untuk melakukan “life skills” kepada Anak Yang Berhadapan Dengan Hukum (ABH).

Selain mereka dikenalkan dengan teori perkopian, meraka juga akan dilibatkan secara langsung mengolah kopi, dan mengasah indra perasa untuk beberapa jenis kopi. Dari pelatihan dasar ini diharapkan ABH memiliki bekal untuk menata masa depan yang lebih baik.

Pelaksanaan pelatihan Barista yang dilakukan selama 4 hari sejak tanggal 10 – 13 Juni 2025 menghasilkan sebanyak 20 Barista Pemula yang mengikuti pelatihan dengan serius. Antusias anak binaan tentu memberi dampak baik dalam membangun kepercayaan dirinya. Dan Sertifikat pelatihan yang dikeluarkan oleh Pouring Coffee mampu menjawab permintaan pasar terhadap kebutuhan Barista di Kalimantan Barat.

Baca Juga :  Sutarmidji Berbagi Ilmu Tentang Hukum Islam di Masjid Al-Hidayah Singkawang

PKBI Kalimantan Barat berterima kasih kepada Pouring Coffee selaku mitra strategis  yang telah memberikan kesempatan kepada 5 orang  Anak Binaan di LPKA Kelas II Sungai Raya melayani dan meracik kopi untuk disajikan kepada konsumen di Pouring Coffee Jalan Gusti Hamzah Gg. Nur 3 no. 2.

Ini membuktikan bahwa komitmen yang dibangun oleh PKBI Kalimantan Barat bersama Pouring Coffee dan LPKA Kelas II Sungai Raya untuk tidak mengabaikan kehadiran ABH diruang  publik sudah terjawab secara utuh dan komrehensif.

Berita Terkait

Bandara Oksibil dan Kopasgat: Pilar Penting untuk Pembangunan Pegunungan Bintang
Kita Berkebaya Hadirkan Ruang Dialog Tentang Identitas, Budaya, Dan Keberdayaan Perempuan
Kopasgat di Papua: Mendukung Konektivitas dan Keamanan untuk Kesejahteraan Masyarakat
Kolaborasi DISPORA PROVSU dan AIESEC in USU dukung Volunteer Berdampak
Resmi Dilantik, IKAL Kalbar Fokus Bangun Ketahanan Nasional dan Kepemimpinan Lokal
Wamenaker RI Tinjau Freeport dan PWKK di Mimika, Kopasgat Pastikan Keamanan
Pemkot Pontianak Perkuat Siaga Karhutla dan Kabut Asap
TPID Sintang Luncurkan Terobosan Baru Tekan Laju Inflasi

Berita Terkait

Minggu, 27 Juli 2025 - 12:00 WIB

Bandara Oksibil dan Kopasgat: Pilar Penting untuk Pembangunan Pegunungan Bintang

Minggu, 27 Juli 2025 - 05:35 WIB

Kita Berkebaya Hadirkan Ruang Dialog Tentang Identitas, Budaya, Dan Keberdayaan Perempuan

Sabtu, 26 Juli 2025 - 20:03 WIB

Kopasgat di Papua: Mendukung Konektivitas dan Keamanan untuk Kesejahteraan Masyarakat

Sabtu, 26 Juli 2025 - 19:13 WIB

Kolaborasi DISPORA PROVSU dan AIESEC in USU dukung Volunteer Berdampak

Jumat, 25 Juli 2025 - 17:08 WIB

Resmi Dilantik, IKAL Kalbar Fokus Bangun Ketahanan Nasional dan Kepemimpinan Lokal

Kamis, 24 Juli 2025 - 19:07 WIB

Pemkot Pontianak Perkuat Siaga Karhutla dan Kabut Asap

Kamis, 24 Juli 2025 - 19:05 WIB

TPID Sintang Luncurkan Terobosan Baru Tekan Laju Inflasi

Kamis, 24 Juli 2025 - 18:56 WIB

Buka PGD XIV Sekadau, Ini Pesan Wagub Krisantus

Berita Terbaru