Akamai Mendukung Pengembang Memperkuat Infrastruktur Layanan Game Global

- Editor

Rabu, 16 April 2025 - 13:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (SEOUL)  — Akamai Technologies, Inc. adalah perusahaan keamanan siber dan komputasi awan yang mendukung dan melindungi bisnis online. Hari ini Akamai mengumumkan bahwa Devsisters Inc. telah menggunakan Akamai Cloud untuk memperkuat infrastruktur layanan game globalnya. Devsisters Inc. adalah pengembang seri CookieRun yang populer di seluruh dunia.

 

Devsisters menggunakan Akamai Cloud untuk memastikan pengoperasian layanan yang stabil di tengah ekspansi pasar global yang cepat. Devsisters menambahkan item, tahapan, dan fitur baru; meningkatkan sistemnya; dan menyelenggarakan berbagai acara untuk game CookieRun: Kingdom dan CookieRun: OvenBreak untuk meningkatkan kepuasan pengguna dan menambah jumlah pengguna baru. Berkat upaya ini, seri CookieRun Devsisters dengan cepat memperluas basis penggunanya di seluruh dunia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fitur utama

  • Peningkatan kinerja global: Dibandingkan komputasi awan publik konvensional, Akamai Cloud memiliki keunggulan yang lebih terdistribusi dan jangkauan lebih luas sehingga infrastrukturnya otomatis meningkatkan dan mengurangi untuk menghadirkan pengalaman bermain game yang sama bagi pengguna di seluruh dunia, bahkan di saat lalu lintas terkonsentrasi di wilayah tertentu.
  • Optimisasi Biaya : Di saat periode lalu lintas pengguna sedang padat, sistem secara aotomatis akan mengalokasikan lebih banyak sumber daya server. Saat periode di luar jam sibuk, sistem mengurangi sehingga memangkas biaya operasional yang tidak perlu.
  • Skalabilitas: Selama peluncuran game baru, update berskala besar, atau acara lain di saat ratusan ribu hingga jutaan pengguna terhubung secara bersamaan, sistem mendeteksi lonjakan lalu lintas di waktu nyata dan otomatis mengalokasikan sumber daya yang diperlukan sehingga meminimalkan waktu henti server dan penundaan layanan.
Baca Juga :  Meriahkan HUT ke-79 RI, Wirgadripa 2004 Gelar Lomba Mancing Galatama

Devsisters berharap bahwa penggunaan Akamai Cloud akan mempercepat penyebaran dan peningkatan peluncuran game baru, update berskala besar, dan acara agar pengguna di seluruh dunia dapat menikmati pengalaman bermain game yang sama setiap saat dan di mana saja.

 

“Dalam game seluler, latensi adalah faktor penting untuk menentukan kualitas layanan yang dirasakan pengguna,” kata KJ Lee, Regional Vice President dan Managing Director Akamai Korea. “Dengan Akamai Cloud, perusahaan game global seperti Devsisters dapat mengembangkan basis pengguna global secara stabil dengan menyediakan layanan yang lebih dekat dengan pengguna di mana pun mereka mengakses game,” tambahnya.

 

Tentang Akamai
Akamai adalah perusahaan keamanan siber dan komputasi awan yang mendukung dan melindungi bisnis online.

 

Solusi keamanan kami yang terdepan di pasar, intelijen ancaman yang unggul, dan tim operasional global menyediakan pertahanan mendalam untuk melindungi data dan aplikasi penting di setiap interaksi.

Baca Juga :  Doa dari Warga Bukit Kelam untuk Midji-Didi Agar Menang di Pilkada Kalbar 2024

 

Solusi komputasi awan full-stack dari Akamai menghasilkan kinerja unggul dan keterjangkauan di platform yang paling terdistribusi di dunia. Berbagai perusahaan global mempercayai Akamai untuk menyediakan keandalan, skala, dan keahlian yang terdepan di industri ini yang mereka butuhkan untuk mengembangkan bisnis dengan penuh percaya diri.

 

Tentang Devsisters
Didirikan pada tahun 2007, Devsisters adalah pengembang game asal Korea dan pencipta seri CookieRun yang populer dengan lebih dari 200 juta pengguna di seluruh dunia. Devsisters menyediakan hiburan bagi pengguna sekaligus membangun alam semesta yang unik dan berpusat pada karakter dan cerita yang menarik melalui berbagai game di beragam platform dan genre, termasuk CookieRun: OvenBreak dan CookieRun: Kingdom. Devsisters juga meningkatkan kesadaran terhadap mereknya melalui berbagai bisnis berbasis IP dan menjadi perusahaan game global dengan cepat melalui pertumbuhan berkelanjutan.

Berita Terkait

eXp Realty Memasuki Türkiye, Menandai Ekspansi Global Kedua hanya dalam Empat Minggu
Cinta Beda Usia? Sebenarnya Gapapa, Lho! Ini 5 Fakta Menarik yang Bikin Kamu Makin Yakin
Generasi Muda dan TNI: Mitra Strategis Menjaga Kedaulatan Bangsa
Huawei dan Hypernet Technologies Resmikan Kerja Sama Strategis untuk Perkuat Infrastruktur Digital UKM di Indonesia
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Dukung Pengembangan Wilayah Kubu Raya, Jalan A. Yani 3 Akan Dibangun Dengan Dana Rp2,5 Miliar
Rio Rahmadanu Pimpin KNPI Pontianak, Siap Bersinergi dengan Disporapar
Sukardi Pimpin Rapat LPTQ, Dorong Kualitas Tilawatil Qur’an di Kapuas Hulu

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 06:07 WIB

eXp Realty Memasuki Türkiye, Menandai Ekspansi Global Kedua hanya dalam Empat Minggu

Sabtu, 19 April 2025 - 05:56 WIB

Cinta Beda Usia? Sebenarnya Gapapa, Lho! Ini 5 Fakta Menarik yang Bikin Kamu Makin Yakin

Sabtu, 19 April 2025 - 05:50 WIB

Generasi Muda dan TNI: Mitra Strategis Menjaga Kedaulatan Bangsa

Sabtu, 19 April 2025 - 05:41 WIB

Huawei dan Hypernet Technologies Resmikan Kerja Sama Strategis untuk Perkuat Infrastruktur Digital UKM di Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 05:31 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Jumat, 18 April 2025 - 06:53 WIB

Rio Rahmadanu Pimpin KNPI Pontianak, Siap Bersinergi dengan Disporapar

Jumat, 18 April 2025 - 06:37 WIB

Sukardi Pimpin Rapat LPTQ, Dorong Kualitas Tilawatil Qur’an di Kapuas Hulu

Jumat, 18 April 2025 - 06:24 WIB

Stakeholder Kabupaten Landak Sepakat Wujudkan Wilayah Zero Knalpot Brong

Berita Terbaru