Dukung Ketahanan Pangan, Polres Landak Evaluasi dan Monitoring Penanaman Jagung

- Editor

Sabtu, 22 Februari 2025 - 16:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (LANDAK) – Polres Landak menggelar Kegiatan Asistensi Program Ketahanan Pangan dengan fokus pada penanaman jagung. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Direskrimum Polda Kalbar, KBP Bowo Gede Imantyo, S.I.K., M.H., serta Kabidkum Polda Kalbar, KBP Made Ary Pradana, S.I.K., M.H., beserta tim.Pada hari Jumat, 21 Februari 2025,

Dalam kegiatan ini, dilakukan paparan dan audiensi oleh masing-masing Kapolsek di Aula BKPM Polres Landak. Tujuannya adalah untuk mengevaluasi luas lahan yang tersedia selama bulan Januari dan Februari 2025, serta mencermati realisasi tanam dalam periode tersebut. Selain itu, dilakukan pembahasan mengenai hambatan yang menyebabkan target tanam tidak tercapai, identifikasi kendala yang dihadapi, serta penyusunan rencana tanam terhadap luasan lahan yang belum tertanami, sekaligus mencari solusi atas permasalahan tersebut.

Sebagai bagian dari kegiatan asistensi, tim juga melakukan pengecekan langsung ke lahan yang sudah ditanami pada periode pertama di bulan Januari, serta lahan yang direncanakan akan ditanami pada periode kedua di bulan Februari 2025. Pengecekan ini dilakukan di Dusun Tampala, Desa Keranji Paidang, Kecamatan Sengah Temila.

Selain itu, pengecekan lahan yang akan ditanami jagung pada periode kedua bulan Februari 2025 turut dipimpin oleh para Kapolsek beserta Bhabinkamtibmas dan Bintara Penggerak Ketahanan Pangan Polres Landak. Langkah ini bertujuan untuk memastikan kesiapan lahan serta mendukung kelancaran program ketahanan pangan di wilayah hukum Polres Landak.

Direskrimum Polda Kalbar, KBP Bowo Gede Imantyo, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa program ketahanan pangan ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kemandirian pangan dan mendukung kesejahteraan masyarakat. “Kami berharap sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam program ini dapat meningkatkan produktivitas pertanian, khususnya dalam budidaya jagung,” ujarnya.

Kapolres Landak, AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H., S.I.K., menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional. “Dengan adanya kegiatan ini, kami ingin memastikan bahwa seluruh tahapan penanaman dapat berjalan sesuai dengan rencana dan target yang telah ditetapkan,” katanya.

Baca Juga :  Naga Mulai Buka Mata, Siap Semarakkan Cap Go Meh

Lebih lanjut, Kapolres Landak juga menambahkan bahwa evaluasi secara berkala sangat penting untuk mengidentifikasi permasalahan yang dihadapi di lapangan. “Kami akan terus melakukan monitoring dan pendampingan agar seluruh target tanam dapat tercapai, serta membantu mencari solusi bagi kendala yang dihadapi para petani,” tambahnya.

Dengan adanya kegiatan asistensi ini, diharapkan program ketahanan pangan di Polres Landak dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan produksi jagung di wilayah tersebut.

Berita Terkait

APH Diminta Serius Tangani Dugaan Kekerasan Seksual Terhadap Anak Di Padang Tikar
Di Hari Ke -4 Sat Polairud Polres Ketapang Bersama Basarnas dan BPBD Laksanakan Giat SAR Pencarian Korban Di Duga Tenggelam
Lanjutkan Tugas, Satgas TNI Konga UNIFIL Laksanakan Transfer of Authority
UNIQLO Hidupkan Semangat Perdamaian lewat Workshop Seni ‘Bouquet of Peace’ Terinspirasi dari Karya Legendaris Pablo Picasso
Bupati Sujiwo Minta Direktur Baru PDAM Tirta Raya Teken Pakta Integritas, Siap Wujudkan Pelayanan Yang Lebih Baik
eXp Realty Memasuki Türkiye, Menandai Ekspansi Global Kedua hanya dalam Empat Minggu
Cinta Beda Usia? Sebenarnya Gapapa, Lho! Ini 5 Fakta Menarik yang Bikin Kamu Makin Yakin
Generasi Muda dan TNI: Mitra Strategis Menjaga Kedaulatan Bangsa

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 07:44 WIB

APH Diminta Serius Tangani Dugaan Kekerasan Seksual Terhadap Anak Di Padang Tikar

Minggu, 20 April 2025 - 10:27 WIB

Di Hari Ke -4 Sat Polairud Polres Ketapang Bersama Basarnas dan BPBD Laksanakan Giat SAR Pencarian Korban Di Duga Tenggelam

Minggu, 20 April 2025 - 09:41 WIB

Lanjutkan Tugas, Satgas TNI Konga UNIFIL Laksanakan Transfer of Authority

Minggu, 20 April 2025 - 09:02 WIB

UNIQLO Hidupkan Semangat Perdamaian lewat Workshop Seni ‘Bouquet of Peace’ Terinspirasi dari Karya Legendaris Pablo Picasso

Minggu, 20 April 2025 - 07:57 WIB

Bupati Sujiwo Minta Direktur Baru PDAM Tirta Raya Teken Pakta Integritas, Siap Wujudkan Pelayanan Yang Lebih Baik

Sabtu, 19 April 2025 - 05:56 WIB

Cinta Beda Usia? Sebenarnya Gapapa, Lho! Ini 5 Fakta Menarik yang Bikin Kamu Makin Yakin

Sabtu, 19 April 2025 - 05:50 WIB

Generasi Muda dan TNI: Mitra Strategis Menjaga Kedaulatan Bangsa

Sabtu, 19 April 2025 - 05:41 WIB

Huawei dan Hypernet Technologies Resmikan Kerja Sama Strategis untuk Perkuat Infrastruktur Digital UKM di Indonesia

Berita Terbaru