Caitlin Halderman di Ancam Dukun

- Editor

Selasa, 11 Februari 2025 - 08:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (JAKARTA)  – Episode terbaru dari serial WeTV Original Pacarku Jinny kembali menghadirkan kisah penuh kejutan. Pada episode 7, ada rahasia dan cinta yang mulai terungkap membuat penonton semakin penasaran dengan kelanjutan kisah Lila dan Andra.

 

Episode ini diawali dengan percakapan antara Andra (diperankan oleh Anrez Adelio) dan Lila (Caitlin Halderman) yang semakin memanas. Andra merasa lelah terus dibohongi oleh Lila, sementara Lila berusaha menjelaskan bahwa dia tidak sengaja menyembunyikan identitasnya sebagai jin. Lila takut Andra tidak bisa menerima kenyataan bahwa ia adalah jin yang jatuh cinta pada manusia, sesuatu yang seharusnya tidak terjadi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Di sisi lain, Mandy (diperankan oleh Rebecca Klopper) mulai menunjukkan perasaannya kepada Andra, bahkan mengungkapkan cintanya secara terang-terangan. Namun, Andra dengan tegas menolak dan menganggap Mandy hanya sebagai partner kerja. Hal ini membuat Mandy kecewa, tetapi dia tetap berusaha untuk tidak menyerah.

Baca Juga :  Malam Tahun Baru Imlek Aman dan Kondusif

 

Dengan terkuaknya rahasia Lila, membuat banyak karakter dalam cerita ini mulai mempertanyakan keberadaannya. Mandy bahkan mencari bantuan dari seorang dukun untuk menyingkirkan Lila, dengan harapan bisa mendapatkan Andra kembali. Dukun tersebut memberikan ramuan khusus yang bisa melemahkan kekuatan Lila.

 

Benar saja, Lila mulai melemah. Belum lagi ia harus menghadapi tekanan-tekanan di lokasi syuting. Meski demikian, ia tetap berusaha bertemu dengan Andra dan menjelaskan perasaannya yang tulus.

 

Bagaimana dengan Andra?

Di tengah perasaannya yang campur aduk terhadap Lila, ia juga harus menghadapi sang ayah yang memutuskan mengganti Lila dengan artis lainnya. Lila dianggap tidak professional dan membawa banyak masalah.

Baca Juga :  Momen Libur Idul Fitri, Saat Tepat Curahkan Waktu Luang Untuk Anak

 

Episode ini diakhiri dengan ketegangan di mana Lila dan Krissy harus berhadapan dengan dukun yang menginginkan mereka dan mengancam keberadaan kedua sahabat itu. Apakah Lila akan berhasil melewati semua ini? Apakah hubungannya dengan Andra akan berlanjut?

 

Jangan lewatkan episode selanjutnya untuk mengetahui kelanjutan kisah cinta, pengkhianatan, dan rahasia dalam serial WeTV Original Pacarku Jinny hanya di WeTV.Jinny hanya di WeTV.

Berita Terkait

Tawuran Antar Remaja Dengan Kedok Perang Sarung
Khatam Quran di Hari ke-12 Ramadan lewat ‘Satu Hari Tiga Juz’
BPJPH Bersama Satgas Halal Sekalbar Bahas Peningkatan Produk Halal
PLN – Pindad Sinergi Kembangkan Pembangkit Listrik Bersih Untuk Wilayah 3T
Bank Kalbar Salurkan Rp 35 Miliar untuk 429 Debitur dalam Akad Kredit Massal
Creators Lab TikTok Shop by Tokopedia x Kemenpar Cetak Ribuan Kreator Muda Poltekpar
Pemkot Siapkan Strategi Ekonomi Wujudkan Pontianak Maju dan Sejahtera
AKP Dede Hasanudin Beri Kultum di Masjid Baiturrohim, Ingatkan Pentingnya Keimanan dan Keamanan

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 16:41 WIB

Tawuran Antar Remaja Dengan Kedok Perang Sarung

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:46 WIB

Khatam Quran di Hari ke-12 Ramadan lewat ‘Satu Hari Tiga Juz’

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:33 WIB

BPJPH Bersama Satgas Halal Sekalbar Bahas Peningkatan Produk Halal

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:16 WIB

PLN – Pindad Sinergi Kembangkan Pembangkit Listrik Bersih Untuk Wilayah 3T

Rabu, 12 Maret 2025 - 13:33 WIB

Bank Kalbar Salurkan Rp 35 Miliar untuk 429 Debitur dalam Akad Kredit Massal

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:09 WIB

Pemkot Siapkan Strategi Ekonomi Wujudkan Pontianak Maju dan Sejahtera

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:39 WIB

AKP Dede Hasanudin Beri Kultum di Masjid Baiturrohim, Ingatkan Pentingnya Keimanan dan Keamanan

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:33 WIB

Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik dan Kesejahteraan Masyarakat

Berita Terbaru

Polres Ketapang Berhasil Gagalkan Tawuran Antar Remaja Dengan Kedok Perang Sarung

Daerah

Tawuran Antar Remaja Dengan Kedok Perang Sarung

Rabu, 12 Mar 2025 - 16:41 WIB