Vantage Markets dan NEOM McLaren Rayakan Kolaborasi yang telah Terjalin Selama Tiga Tahun

- Editor

Kamis, 16 Januari 2025 - 17:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (PORT VILA)Vantage Markets dan NEOM McLaren Electric Racing merayakan kolaborasi yang telah terjalin tiga tahun melalui sebuah video yang menyambut tahun baru. Video ini juga menyoroti perjalanan luar biasa yang telah ditempuh bersama Vantage dalam ajang balap mobil listrik dan meningkatkan kesadaran publik tentang perubahan iklim.

Sejak menjalani kompetisi balap pertama kali di Arab Saudi pada 2022, Vantage dan NEOM McLaren telah bekerja sama untuk mengangkat kekuatan kolaborasi, pembangunan berkelanjutan, serta solusi visioner. Extreme E adalah kompetisi balap mobil listrik yang meningkatkan kesadaran publik seputar perubahan iklim sekaligus menjawab berbagai tantangan lingkungan hidup dan sosial.

Beberapa momen penting dalam kolaborasi Vantage-NEOM McLaren:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

•  “Reborn a Trader”: Mendukung program global Vantage, tim NEOM McLaren Extreme E berpartisipasi dalam program “Can’t See, Can’t Hear, Can’t Talk” untuk menemukan kesamaan dalam dunia trading dan balap mobil dengan menekankan pentingnya daya tahan dan pola pikir yang tepat.

•  Perayaan Hari Jadi Vantage Ke-15: NEOM McLaren ikut merayakan hari jadi Vantage ke-15, menyoroti sejumlah momen penting dari kolaborasi yang telah terjalin pada media sosial.

Baca Juga :  Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Apel Khusus

•  Hari Perempuan Sedunia: Vantage dan NEOM McLaren memperingati prinsip keberagaman dan inklusi dengan menampilkan sosok Cristina Gutiérrez sebagai pembalap mobil dan sosok-sosok perempuan lain.

Ian James, Managing Director, NEOM McLaren Electric Racing, mengomentari kolaborasi ini dalam video tersebut:
“Vantage dan NEOM McLaren telah menjalani kiprah yang luar biasa dalam tiga tahun terakhir, berawal dari kompetisi balap Extreme E pertama di Arab Saudi pada 2022. Kedua pihak telah belajar banyak dari ajang balap mobil listrik, mobilitas, dan pembangunan berkelanjutan, serta meningkatkan kesadaran publik tentang perubahan iklim.”

Marc Despallieres, Chief Strategy & Trading Officer, Vantage, berkata:
“Kemitraan kami dengan NEOM McLaren telah terjalin berdasarkan inovasi dan tujuan bersama. Dalam tiga tahun terakhir, kami telah membuktikan, kinerja, pembangunan berkelanjutan, dan kolaborasi bisa membuat perubahan positif. Kemitraan ini juga membuktikan pencapaian yang terwujud ketika dua merek bersatu dengan visi bersama.”

Selain merayakan kolaborasi luar biasa antara Vantage dan NEOM McLaren, video ini juga menyoroti sejumlah perkembangan, pertumbuhan, dan dukungan yang telah diberikan kedua pihak. Dengan komitmen bersama pada inovasi dan dampak positif, Vantage ingin menciptakan semakin peluang yang lebih banyak bagi komunitas global.

Baca Juga :  Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Baik Sosialisasi PT. Asabri Dan Bank Tabungan Negara

Video ini tersedia di Vantage Markets.

Tentang Vantage

Vantage Markets (atau Vantage) adalah broker multiaset yang menawarkan akses layanan canggih dan cepat untuk memperdagangkan produk Contracts for Difference (CFD) pada Forex, Komoditas, Indeks, Saham, ETF, dan Obligasi.

Berpengalaman lebih dari 15 tahun, peran Vantage lebih dari sekadar broker. Vantage menyediakan ekosistem perdagangan aset yang tepercaya, aplikasi mobile trading yang sukses memenangkan penghargaan, serta platform yang mudah digunakan agar klien bisa menangkap peluang perdagangan aset. Unduh Vantage App di App Store atau Google Play.

Berita Terkait

Polresta Pontianak Bersinergi dengan Mahasiswa Muhammadiyah Berbagi Takjil di Bundaran Digulis
Operasi Pekat Kapuas 2025: Satresnarkoba Polres Landak Ungkap Peredaran Narkoba
Peresmian Pondok Pesantren Ulil Albab, Langkah Baru di Lapas Kelas IIA Pontianak
Atasi Jalan Rusak, Bupati Ketapang Kumpulkan Pemangku Kepentingan
Perkuat Sinergi di Bulan Ramadhan, Polda Kalbar Jalin Silaturahmi dengan PW Muhammadiyah Kalbar
Pengecekan Produksi Minyak Goreng Jenis Minyak Kita di PT. Wilmar Cahaya Indonesia Tbk
Peduli Korban Banjir, Kapolda Kalbar dan Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Barat, Salurkan Bantuan
Bukber REI Kalbar Bertajuk Merajut Ukhuwah di Bulan Berkah Sukseskan Program 3 Juta Rumah

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:00 WIB

Polresta Pontianak Bersinergi dengan Mahasiswa Muhammadiyah Berbagi Takjil di Bundaran Digulis

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:49 WIB

Operasi Pekat Kapuas 2025: Satresnarkoba Polres Landak Ungkap Peredaran Narkoba

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:38 WIB

Peresmian Pondok Pesantren Ulil Albab, Langkah Baru di Lapas Kelas IIA Pontianak

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:26 WIB

Atasi Jalan Rusak, Bupati Ketapang Kumpulkan Pemangku Kepentingan

Rabu, 12 Maret 2025 - 10:09 WIB

Perkuat Sinergi di Bulan Ramadhan, Polda Kalbar Jalin Silaturahmi dengan PW Muhammadiyah Kalbar

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:59 WIB

Peduli Korban Banjir, Kapolda Kalbar dan Ketua PD Bhayangkari Kalimantan Barat, Salurkan Bantuan

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:50 WIB

Bukber REI Kalbar Bertajuk Merajut Ukhuwah di Bulan Berkah Sukseskan Program 3 Juta Rumah

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:42 WIB

IPARI Kalbar Ajak Penyuluh Agama Sampaikan Pesan Damai Kepada Masyarakat

Berita Terbaru