Tingkatkan Keandalan Listrik Kalimantan, PLN Remajakan Jaringan Listrik Sepanjang 256,16 kms di Tahun 2024

- Editor

Jumat, 10 Januari 2025 - 14:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PLN Berkomitmen Untuk Menyalurkan Listrik Secara Andal, Merata, dan Berkelanjutan Ke Seluruh Pelosok Indonesia. Hal Ini Sejalan Dengan Visi Untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi, Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat, dan Mendorong Transisi Menuju Energi Bersih Demi Masa Depan yang Lebih Hijau.

PLN Berkomitmen Untuk Menyalurkan Listrik Secara Andal, Merata, dan Berkelanjutan Ke Seluruh Pelosok Indonesia. Hal Ini Sejalan Dengan Visi Untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi, Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat, dan Mendorong Transisi Menuju Energi Bersih Demi Masa Depan yang Lebih Hijau.

PONTIANAKNEWS.COM (BANJARBARU)  – PT PLN (Persero) kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan keandalan pasokan listrik di Indonesia dengan merampungkan peremajaan jaringan listrik sepanjang 256,16 kilometer sirkit (kms) di wilayah Kalimantan sepanjang tahun 2024. Proyek ini merupakan bagian dari upaya strategis PLN untuk memastikan listrik yang stabil dan berkualitas bagi masyarakat Kalimantan, yang terus mengalami pertumbuhan penduduk dan aktivitas ekonomi, (6/1).

Melalui PLN Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan, PLN telah merampungkan peremajaan jaringan listrik ini dengan mencakup peningkatan sistem transmisi untuk mengurangi kehilangan daya dan meningkatkan efisiensi. Dan dengan adanya peremajaan ini, PLN berharap dapat menurunkan tingkat gangguan listrik dan mempercepat respon terhadap permasalahan teknis yang mungkin terjadi.

Peremajaan jaringan listrik sepanjang 256,16 kms ini mencakup tiga jalur Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV, yaitu Harapan Baru – Bukuan dengan panjang jaringan 22,5 kms, Asam-Asam – Satui dengan panjang jaringan 106,3 kms dan Satui – Batulicin dengan panjang jaringan 127,36 kms.

Ditemui pada kesempatan terpisah, Abdul Salam Nganro selaku General Manager PLN UIP3B Kalimantan mengatakan bahwa langkah ini merupakan hal yang penting untuk meningkatkan keandalan dan kualitas layanan listrik di Kalimantan.

“Proyek peremajaan ini merupakan langkah penting dalam upaya kami untuk meningkatkan keandalan dan kualitas layanan listrik di Kalimantan. Kami menyadari bahwa listrik adalah kebutuhan dasar yang mendukung aktivitas sehari-hari masyarakat dan perkembangan industri di wilayah ini,” ujar Salam.

Salam menyampaikan harapan bahwa dengan peremajaan jaringan ini, PLN dapat memberikan layanan yang lebih baik dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di seluruh wilayah Kalimantan.

Selaras dengan Salam, Senior Manager Transmisi, Wegig Agus Triyogo mengatakan bahwa proyek peremajaan jaringan listrik ini menggunakan teknologi terbaru seperti penggunaan Konduktor Alumunium Conductor Composite Core (ACCC) Lisbon dan Aluminium Conductor Fiber Reinforced (ACFR) 315/40 mm² yang diterapkan dalam proyek ini.

Baca Juga :  SEABW Umumkan Pembicara dan Demo Day bagi Pengembang dan Investor Web3

“Teknologi terbaru seperti penggunaan konduktor ACCC Lisbon dan ACFR 315/40 mm² juga diterapkan dalam proyek ini. Teknologi ini mampu meningkatkan kapasitas penghantaran listrik sekaligus mengurangi risiko kehilangan daya,” jelas Wegig.

Dengan selesainya pemajaan jaringan listrik ini di tahun 2024, PLN berharap dapat semakin meningkatkan kualitas layanan dan mendukung pembangunan infrastruktur Kalimantan secara berkelanjutan di tahun 2025 dan tahun-tahun yang akan datang.

Berita Terkait

AI-Media Menampilkan LEXI Voice di NAB Show 2025 – Jangkauan Global dengan Penerjemahan Suara Langsung yang Didukung AI
XPENG Memperkenalkan Upgrade Strategi AI Tech Tree untuk Membentuk Ulang Mobilitas Masa Depan, Meluncurkan Mobil Flagship X9 2025
Tri Ibadah, Pilihan Tepat untuk Tetap Terhubung dan Nyaman Beribadah di Tanah Suci selama Umrah dan Haji
Kapolda Kalbar Tinjau Panen Perdana Kacang Kedelai di Sanggau: Wujud Nyata Dukungan Polri Terhadap Ketahanan Pangan
Kabid Dokes selaku Pamatwil Polda Kalbar Tinjau Lahan Jagung di Semparuk dalam Rangka Asistensi Ketahanan Pangan Nasional
Menkes RI Resmikan Pembangunan RSUD Tuan Besar Sy Idrus Di Kubu Raya, Gubernur Dan Bupati Soroti SDM Kesehatan Lokal
Butuh Kerja Keras dan Sinergi Antar Daerah Kejar Target Ekonomi 2025
EVE Hydrogen Energy Pamerkan Berbagai Solusi Penyimpanan Energi Hidrogen Multiskenario dan Berkapasitas MW di 4th China International Hydrogen Energy Exhibition

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 07:40 WIB

AI-Media Menampilkan LEXI Voice di NAB Show 2025 – Jangkauan Global dengan Penerjemahan Suara Langsung yang Didukung AI

Kamis, 17 April 2025 - 07:22 WIB

XPENG Memperkenalkan Upgrade Strategi AI Tech Tree untuk Membentuk Ulang Mobilitas Masa Depan, Meluncurkan Mobil Flagship X9 2025

Kamis, 17 April 2025 - 07:03 WIB

Tri Ibadah, Pilihan Tepat untuk Tetap Terhubung dan Nyaman Beribadah di Tanah Suci selama Umrah dan Haji

Kamis, 17 April 2025 - 06:25 WIB

Kapolda Kalbar Tinjau Panen Perdana Kacang Kedelai di Sanggau: Wujud Nyata Dukungan Polri Terhadap Ketahanan Pangan

Kamis, 17 April 2025 - 06:18 WIB

Kabid Dokes selaku Pamatwil Polda Kalbar Tinjau Lahan Jagung di Semparuk dalam Rangka Asistensi Ketahanan Pangan Nasional

Rabu, 16 April 2025 - 16:38 WIB

Menkes RI Resmikan Pembangunan RSUD Tuan Besar Sy Idrus Di Kubu Raya, Gubernur Dan Bupati Soroti SDM Kesehatan Lokal

Rabu, 16 April 2025 - 14:34 WIB

Butuh Kerja Keras dan Sinergi Antar Daerah Kejar Target Ekonomi 2025

Rabu, 16 April 2025 - 13:29 WIB

EVE Hydrogen Energy Pamerkan Berbagai Solusi Penyimpanan Energi Hidrogen Multiskenario dan Berkapasitas MW di 4th China International Hydrogen Energy Exhibition

Berita Terbaru