PLN Gelar Edukasi Kelistrikan di Desa Tayan untuk Peringati Hari Pelanggan Nasional 2024

- Editor

Rabu, 25 September 2024 - 22:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PLN Gelar Edukasi Kelistrikan di Desa Tayan untuk Peringati Hari Pelanggan Nasional 2024

PLN Gelar Edukasi Kelistrikan di Desa Tayan untuk Peringati Hari Pelanggan Nasional 2024

TANJUNGPURA.ID (TAYAN)  – Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan kembali menunjukkan komitmennya terhadap edukasi masyarakat terkait keselamatan dan efisiensi kelistrikan. Pada kesempatan ini, PLN mengadakan kegiatan edukasi kelistrikan di Desa Tayan, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, pada Jumat (23/8).

 

General Manager PLN UIP3B Kalimantan, Abdul Salam Nganro, menyampaikan bahwa kegiatan yang berkolaborasi dengan Srikandi PLN Unit Pelaksana Pengatur Beban (UP2B) Kalimantan Barat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait pentingnya keselamatan kelistrikan di rumah tangga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin PLN dalam meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan, sekaligus mendekatkan diri kepada masyarakat, terutama di daerah pedesaan. Kami berharap kegiatan ini dapat menjaga hubungan baik dengan pelanggan serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar,” ujar Salam.

 

Pada kesempatan yang sama, Manager UP2B Kalbar Ahmad Edy Syukral menjelaskan bahwa agenda ini bertujuan agar masyarakat mendapatkan edukasi tentang penggunaan listrik yang bijak.

Baca Juga :  Sinergi dalam Ekosistem Peduli Listrik, PLN Ajak Puluhan Influencer dan Jurnalis Jaga Keandalan Listrik Kalimantan Barat

 

“Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan kelistrikan di rumah. Kesalahan kecil dalam penggunaan listrik dapat berdampak besar, tidak hanya terhadap peralatan listrik tetapi juga terhadap keselamatan jiwa,” kata Edy.

 

Kegiatan edukasi ini disambut antusias oleh warga setempat yang ingin memahami lebih dalam tentang penggunaan listrik secara aman dan efisien. Fauziah, salah satu Srikandi PLN UP2B Kalbar, memaparkan langkah-langkah sederhana untuk menghindari bahaya kelistrikan, seperti penggunaan alat elektronik dengan benar, pentingnya instalasi listrik yang sesuai standar, serta cara merawat peralatan listrik agar tetap berfungsi dengan baik dan aman.

 

“Kami sangat senang diberikan kesempatan untuk memberikan edukasi kelistrikan kepada masyarakat di Desa Tayan. Semoga informasi yang kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat di sini,” ujar Fauziah.

Baca Juga :  Yadea Gelar Acara Peletakan Batu Pertama di Indonesia untuk Pabrik Kedelapannya

 

PLN juga berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan dan keandalan pasokan listrik di wilayah Desa Tayan dan sekitarnya guna mendukung kesejahteraan serta kemajuan masyarakat.

 

Selain edukasi, PLN menyediakan sesi tanya jawab interaktif, di mana warga dapat bertanya langsung mengenai permasalahan listrik yang sering mereka hadapi. Beberapa topik yang dibahas termasuk cara menghemat listrik, penanganan gangguan listrik, serta tips menjaga instalasi listrik rumah agar tetap aman.

 

Hari Pelanggan Nasional menjadi momen penting bagi PLN untuk mengapresiasi para pelanggan sekaligus meningkatkan edukasi terkait penggunaan listrik yang aman dan efisien.

Berita Terkait

Pemkab Sintang Rancang Pembentukan Tim Tanggap Insiden Siber, Akhir 2025 Akan Dilaunching
Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
Pengawasan Satgas Halal Soroti Pentingnya Sertifikasi Halal dan Peningkatan Infrastruktur RPH Singkawang
Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal
Cegah Kericuhan Pilkada, Polres Landak Tingkatkan Kesiapan Dalmas
Sutarmidji Sampaikan Pentingnya Pendidikan : Kalau Tidak Sekolah Tidak Mungkin Saya Jadi Gubernur
Gayung Bersambut Harapan Generasi Muda Mempawah, Sutarmidji Setuju Beri Pelatihan Ekspor-Impor
Sutarmidji Akan Bangun Islamic Center di Sambas, Kenang Ulama Dunia Asal Sambas Syekh Ahmad Khatib

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 06:46 WIB

Pemkab Sintang Rancang Pembentukan Tim Tanggap Insiden Siber, Akhir 2025 Akan Dilaunching

Jumat, 22 November 2024 - 06:24 WIB

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

Jumat, 22 November 2024 - 05:51 WIB

Pengawasan Satgas Halal Soroti Pentingnya Sertifikasi Halal dan Peningkatan Infrastruktur RPH Singkawang

Jumat, 22 November 2024 - 05:38 WIB

Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal

Jumat, 22 November 2024 - 05:31 WIB

Cegah Kericuhan Pilkada, Polres Landak Tingkatkan Kesiapan Dalmas

Kamis, 21 November 2024 - 20:56 WIB

Gayung Bersambut Harapan Generasi Muda Mempawah, Sutarmidji Setuju Beri Pelatihan Ekspor-Impor

Kamis, 21 November 2024 - 19:37 WIB

Sutarmidji Akan Bangun Islamic Center di Sambas, Kenang Ulama Dunia Asal Sambas Syekh Ahmad Khatib

Kamis, 21 November 2024 - 17:53 WIB

Midji Ngopi dengan Sejumlah Tokoh di Pemangkat

Berita Terbaru