Gerindra Melawi Kompak Menangkan Midji-Didi, Ajak Semua Komponen Berjuang

- Editor

Jumat, 20 September 2024 - 19:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Gerindra Melawi Ajak Seluruh Pihak Menangkan Midji-Didi di Pilgub Kalbar

Ketua Gerindra Melawi Ajak Seluruh Pihak Menangkan Midji-Didi di Pilgub Kalbar

TANJUNGPURA.ID (NANGA PINOH) – Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji bertemu dengan ratusan relawan, simpatisan, dan masyarakat Kabupaten Melawi, Kamis (19/9). Pertemuan yang digelar di kediaman bakal calon wakil bupati Melawi, yang juga Ketua DPC Gerindra Melawi, Iif Usfayadi itu, berlangsung hangat, penuh kebersamaan, dan semangat.

 

Dalam kesempatan itu, Iif Usfayadi menyampaikan doa, dan dukungannya untuk pasangan bakal calon gubernur, dan wakil gubernur Kalbar Sutarmidji-Didi Haryono (Midji-Didi). Ia pun berterima kasih, karena Sutarmidji langsung yang mengagendakan silaturahmi ke kediamannya itu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Insyallah Pak Sutarmidji akan menjadi gubernur ke depan, beliau yang tidak ada agenda, tetapi beliau mengagendakan untuk bersilaturahmi dengan kita, artinya itu ucapan syukur kita kepada beliau, yang menyempatkan diri hadir bertemu langsung dengan kita semua ini,” ungkapnya.

 

Salah satu alasan kuat mengapa Sutarmidji harus dimenangkan, dan menjabat kembali sebagai gubernur, menurutnya adalah karena sudah banyak pembangunan yang dilakukan. Itu semua, kata dia, harus bisa dilanjutkan untuk periode kedua 2015-2030 nanti.

 

“Kita tahu jalan yang saat ini (sudah, dan terus) dikerjakan (ruas) Sayan-Kota Baru, Tahlut-Sayan itu merupakan perjuangan beliau, dan janji beliau kemarin waktu Pilkada 2018. Saya ingat, dan mendengarkan beliau menjanjikan waktu kampanye di Sayan, akhirnya beliau penuhi janji itu. Bukan bohong, tapi karena luasnya panjang (untuk diselesaikan), berarti kita perlu melanjutkan beliau menjadi Gubernur Kalbar,” ujarnya.

Baca Juga :  Midji Ceritakan Perjuangan Akomodir Lulusan SMK di Seminar Nasional Apvokasi

 

Selain itu, Iif mengatakan, ketika menjabat sebagai gubernur, Sutarmidji juga sudah memperjuangkan tebentuknya Provinsi Kapuas Raya. Semua kewenangan untuk mengusulkan pemekaran provinsi tersebut sudah dilakukan, bahkan di tahun pertama, Sutarmidji menjabat. Yang dulunya persyaratan secara administrasi belum lengkap, kemudian dilengkapi, dan sudah disampaikan kepada pemerintah pusat.

 

Sehingga lanjut dia, tidak ada lagi alasan untuk tidak melanjutkan kepemimpinan Sutarmidji menjadi Gubernur Kalbar. “Hari ini (Jumat) saya sampaikan kita satu komando memenangkan Bapak Sutarmidji dan Didi Haryono (Midji-Didi). Kita setuju melanjutkan Pak Midji sebagai Gubernur periode 2025-2030, yang punya niat tulus untuk masyarakat,” pungkasnya.

 

Dalam kesempatan yang sama, Sutarmidji menyampaikan tanggung jawab Pemerintah Provinsi (Pemprov) di Kabupaten Melawi sudah hampir tuntas. Untuk jalan provinsi misalnya, ruas jalan Sayan-Kotabaru-Sokan, terus dianggarkan, dan dibangun melalui APBD Pemprov Kalbar. “Sebagaimana yang saya janjikan, saya ingin jalan provinsi di Melawi ini kalau saya diberikan kepercayaan lagi menjadi gubernur (2025-2030), Insyaallah selesai semua karena tinggal 20 persen,” janjinya.

Baca Juga :  Keakraban di Tengah Persaingan: Momen Sutarmidji dan Ria Norsan dalam Resepsi Pernikahan

 

Midji-sapaan karibnya menjelaskan, di awal masa kepemimpinannya sebagai gubernur tahun 2018 lalu, dari total 1.534 kilometer panjang jalan provinsi, yang kondisinya mantap baru sebesar 49,98 persen. Namun selama lima tahun, meski sempat menghadapi pandemi Covid-19, dan banyak anggaran yang dipangkas untuk penanganan Covid-19, progres pembangunan infrastruktur jalan masih cukup baik. Hasilnya, di akhir masa jabatannya pada 2023 lalu, jalan provinsi dengan kondisi mantap bisa ditingkatkan menjadi sekitar 80 persen.

 

“Insyallah ke depannnya yang 20 persen itu (sisanya), tidak sampai lima tahun bisa selesai. Karena anggaran kita yang dipotong karena pandemi Covid-19, kalau itu dibuatkan jalan, mungkin bisa untuk 120 kilometer. Akhirnya kita cuma bisa 80 persen (jalan mantap), kalau dalam kondisi seperti itu saja saya bisa meningkatkan 30 persen, kenapa dalam kondisi normal tidak bisa selesai, itu saja logikanya,” tutupnya.

Berita Terkait

Laksanakan Program Asta Cita, Dalam Kurun Waktu Kurang Dari Sebulan, Polda Kalbar Dan Jajaran Berhasil ungkap 23 Kasus TPPO
Serahkan Bibit Buah Produktif, LDII Kalbar Komitmen Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo
Puluhan Penari Jepin Melayu Ikut Meriahkan Acara Peduli Lingkungan di SMK 1 Mempawah Hilir
Sutarmidji Puji Keberadaan Rumah Makan Gratis Habib
Sutarmidji Nyekar ke Makam Kedua Orang Tua di Gang Tengah
Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi
Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau
Silaturahmi Dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 06:40 WIB

Laksanakan Program Asta Cita, Dalam Kurun Waktu Kurang Dari Sebulan, Polda Kalbar Dan Jajaran Berhasil ungkap 23 Kasus TPPO

Sabtu, 23 November 2024 - 06:29 WIB

Serahkan Bibit Buah Produktif, LDII Kalbar Komitmen Dukung Program Asta Cita Presiden Prabowo

Sabtu, 23 November 2024 - 06:21 WIB

Puluhan Penari Jepin Melayu Ikut Meriahkan Acara Peduli Lingkungan di SMK 1 Mempawah Hilir

Sabtu, 23 November 2024 - 06:07 WIB

Sutarmidji Puji Keberadaan Rumah Makan Gratis Habib

Sabtu, 23 November 2024 - 05:58 WIB

Sutarmidji Nyekar ke Makam Kedua Orang Tua di Gang Tengah

Sabtu, 23 November 2024 - 05:43 WIB

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

Jumat, 22 November 2024 - 18:05 WIB

Silaturahmi Dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

Jumat, 22 November 2024 - 17:48 WIB

Ziarah Kebangsaan di Makam Juang Mandor: Penghormatan kepada Pahlawan dan Penguatan Nasionalisme

Berita Terbaru

Calon Gubernur Kalbar nomor urut 1, Sutarmidji saat silaturahmi ke Rumah Makan Gratis Habib Pontianak (Foto: Tim Media Midji-Didi)

Daerah

Sutarmidji Puji Keberadaan Rumah Makan Gratis Habib

Sabtu, 23 Nov 2024 - 06:07 WIB

Calon Gubernur Kalbar nomor urut 1, Sutarmidji saat nyekar ke makam kedua orang tuanya di Pemakaman Muslim Pontianak Kota (Foto: Tim Media Midji-Didi)

Daerah

Sutarmidji Nyekar ke Makam Kedua Orang Tua di Gang Tengah

Sabtu, 23 Nov 2024 - 05:58 WIB