Pan Pacific Hotels Group Segera Buka Hotel Ketujuh di Malaysia, Hotel Kedua di Penang

- Editor

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (SINGAPURA)  — Pan Pacific Hotels Group (PPHG) melengkapi portofolio properti di Malaysia dengan Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel yang terdiri atas hotel, resor, dan serviced suite. Sepanjang enam bulan pertama pada 2024, PPHG meresmikan PARKROYAL Serviced Suites Jakarta pada Januari, PARKROYAL A’Famosa Melaka Resort pada Februari, serta Pan Pacific Jakarta pada Juni lalu. PPHG akan mengambil alih kegiatan operasional hotel Pan Pacific Jakarta, serta merenovasi hotel ini secara bertahap mulai 1 September 2024.

Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel
Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

(From Left to Right) Ms Elysia Ong, Director of Group Corporate Strategy and Legal Affairs of MTT Group of Companies; Yang Berhomat Tuan Wong Hon Wai, Penang State Executive Council for Tourism and the Creative Economy; Yang Berbahagia Dato Sari Kenny Ong, Group Chairman of The MTT Group of Companies; Yang Amat Berhomat Tuan Chow Kon Yeow, Chief Minister of Penang; Mr Choe Peng Sum, Chief Executive Officer of Pan Pacific Hotels Group; Yang Berbahagia Dato’ Ir. Rajendran A/LP. Anthony, Mayor of the City Council of Penang Island; Mr Kevin Croley, Senior Vice President, Business Development of Pan Pacific Hotels Group
(From Left to Right) Ms Elysia Ong, Director of Group Corporate Strategy and Legal Affairs of MTT Group of Companies; Yang Berhomat Tuan Wong Hon Wai, Penang State Executive Council for Tourism and the Creative Economy; Yang Berbahagia Dato Sari Kenny Ong, Group Chairman of The MTT Group of Companies; Yang Amat Berhomat Tuan Chow Kon Yeow, Chief Minister of Penang; Mr Choe Peng Sum, Chief Executive Officer of Pan Pacific Hotels Group; Yang Berbahagia Dato’ Ir. Rajendran A/LP. Anthony, Mayor of the City Council of Penang Island; Mr Kevin Croley, Senior Vice President, Business Development of Pan Pacific Hotels Group

Choe Peng Sum, Chief Executive Officer, PPHG, “Pariwisata terus berperan penting dalam ekonomi Malaysia, dan Malaysia menargetkan 35,6 juta wisatawan dalam Program Visit Malaysia 2026[1].” 

Pada 2022, pertumbuhan ekonomi Penang mencapai 13,1%, melampaui pertumbuhan ekonomi nasional yang tercatat 8,7%[2]. Pemulihan ekonomi Malaysia juga terus berlanjut pada 2023 setelah nilai investasi asing mencapai MYR 71,9 miliar. Pada 2023, Penang membukukan kenaikan tahunan arus wisatawan sebesar 64% menjadi 6,9 juta[3] di Bandara Internasional Penang. Angka tersebut berkontribusi 84% terhadap arus wisatawan total di Penang pada 2019. Tahun ini, Penang menargetkan lebih dari 5 juta wisatawan dan 7,4 juta wisatawan pada 2030[4].”

Baca Juga :  Kharisma’98 AU Santuni Anak Yatim

Hotel berkapasitas 368 kamar ini hanya berjarak 10 menit dari George Town, salah satu situs Warisan Dunia UNESCO yang memiliki arsitektur ruko dan rumah, kebudayaan, dan lanskap kota yang luar biasa. Terletak di kawasan gaya hidup baru Gurney Bay yang dikembangkan Pemerintah Negara Bagian Penang sebagai bagian dari “Penang2030 Vision”, Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel menawarkan pemandangan garis pantai Penang, George Town, dan Penang Hills sehingga para tamu dapat mengeksplorasi keindahan area tersebut.

Sejalan dengan etos merek PARKROYAL “All Things Local”, Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel, menyediakan akses terhadap kebudayaan menarik di Penang. Ideal bagi para tamu yang ingin menggali keunikan warisan budaya di Penang, Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel menawarkan berbagai pengalaman lokal yang autentik di sekitar kawasan kultural. Mulai dari street food khas Penang hingga pesona kota tua, hotel ini mengajak para tamu menemukan esensi dari kota yang penuh daya tarik tersebut.

Menurut Choe, “Terletak di pusat kota, Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel akan melengkapi PARKROYAL Penang Resort yang berada di pantai Batu Ferringhi. Hotel dan resor ini akan memanfaatkan proyek perluasan Bandara Internasional Penang oleh Pemerintah Negara Bagian Penang. Bandara ini akan menjadi bandara terbesar kedua di Malaysia. Setelah rampung pada 2028, kapasitas bandara baru tersebut kelak meningkat dua kali lipat dari kapasitas saat ini yang mencapai 6,5 juta penumpang per tahun menjadi 12 juta penumpang [5]per tahun.”

Fasilitas lengkap Gurney Bay Hotel, A PARKROYAL Hotel mencakup sebuah restoran all-day dining berkapasitas 220 orang, sebuah Lobby Lounge & Bar, sebuah Ballroom untuk 550 orang, empat ruang pertemuan tambahan, serta satu Kids Club. Di lantai 2, para tamu bisa menikmati fasilitas health club; lapangan tenis di area terbuka, dua kolam renang, termasuk kolam renang anak-anak & sauna, serta pusat kebugaran yang beroperasi 24/7.

Baca Juga :  Semangat Berbagi PLN Junior 2024: Anak-Anak PLN Peduli pada Rumah Yatim Ar-Rohmah

 

Tentang Pan Pacific Hotels Group Limited

Pan Pacific Hotels Group adalah perusahaan perhotelan global yang memiliki dan mengelola lebih dari 50 hotel, resor, dan serviced suite. PPHG mencakup tiga merek – “Pan Pacific”, PARKROYAL COLLECTION, dan PARKROYAL – yang tersebar di lebih dari 30 kota di Asia Pasifik, Amerika Utara, dan Eropa. Berkantor pusat di Singapura, PPHG merupakan bagian dari UOL Group Limited yang terdaftar di Bursa Efek Singapura.

Pan Pacific Hotels and Resorts menghadirkan layanan yang penuh kehangatan dan keunggulan bagi setiap tamu.

PARKROYAL COLLECTION Hotels & Resorts memegang teguh semangat hidup dan aspek keberlanjutan.

PARKROYAL Hotels & Resorts juga mengutamakan manusia dan lingkungan, serta mengajak setiap tamu untuk mengeksplorasi kebudayaan lokal yang autentik.

 

Pan Pacific Discovery

Pan Pacific DISCOVERY adalah program loyalitas pelanggan yang meningkatkan pengalaman para tamu hotel. Anggota program dapat memperoleh DISCOVERY Dollars (D$), insentif mata uang digital yang mudah digunakan, untuk diskon eksklusif harga kamar hotel, bersantap di restoran, dan lain-lain.

 

Setiap level keanggotaan bertambah, anggota mendapatkan fasilitas dan peluang yang lebih baik untuk memperoleh dan memakai D$ ketika menikmati fasilitas dan pengalaman hotel premium, termasuk restoran milik Pan Pacific Hotels Group di seluruh dunia. Pan Pacific DISCOVERY merupakan bagian dari Global Hotel Alliance (GHA), jaringan hotel independen terbesar di dunia yang mencakup 40 merek dan lebih dari 800 hotel yang tersebar di seluruh dunia.

Berita Terkait

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam
DAD Kubu Raya Laksanakan Upacara Adat Ngarumaya Dan Meminta Semua Pihak Mematuhi Dan Mentaati Adat Yang Berlaku
Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Pemkab Sintang Rancang Pembentukan Tim Tanggap Insiden Siber, Akhir 2025 Akan Dilaunching
Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
Pengawasan Satgas Halal Soroti Pentingnya Sertifikasi Halal dan Peningkatan Infrastruktur RPH Singkawang
Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal
Cegah Kericuhan Pilkada, Polres Landak Tingkatkan Kesiapan Dalmas
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 12:00 WIB

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

Jumat, 22 November 2024 - 11:28 WIB

DAD Kubu Raya Laksanakan Upacara Adat Ngarumaya Dan Meminta Semua Pihak Mematuhi Dan Mentaati Adat Yang Berlaku

Jumat, 22 November 2024 - 09:05 WIB

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

Jumat, 22 November 2024 - 06:46 WIB

Pemkab Sintang Rancang Pembentukan Tim Tanggap Insiden Siber, Akhir 2025 Akan Dilaunching

Jumat, 22 November 2024 - 06:24 WIB

Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro

Jumat, 22 November 2024 - 05:38 WIB

Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal

Jumat, 22 November 2024 - 05:31 WIB

Cegah Kericuhan Pilkada, Polres Landak Tingkatkan Kesiapan Dalmas

Jumat, 22 November 2024 - 05:16 WIB

Sutarmidji Sampaikan Pentingnya Pendidikan : Kalau Tidak Sekolah Tidak Mungkin Saya Jadi Gubernur

Berita Terbaru