42 PPPK Kubu Raya Resmi Dilantik, Bupati Sujiwo Tekankan Pentingnya Pelayanan Publik

- Editor

Selasa, 30 September 2025 - 09:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (KUBU RAYA) – Sebanyak 42 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) gelombang II resmi dilantik oleh Bupati Kubu Raya H. Sujiwo dalam acara penyerahan SK, penandatanganan Surat Perjanjian Kerja (SPK), serta pengambilan sumpah/janji di Aula Kantor Bupati Kubu Raya, Selasa (30/9/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Sujiwo mengucapkan selamat sekaligus menegaskan bahwa sejak saat ini para PPPK sah dan resmi menjadi bagian dari aparatur sipil negara.

“Atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Kubu Raya, saya mengucapkan selamat. Sekarang status saudara adalah sah sebagai ASN, aparat kedua negara. Artinya, saudara telah resmi menjadi abdi negara,” ujar Sujiwo.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati menekankan, ASN maupun PPPK memiliki kewajiban moral dan profesional untuk mengabdikan diri kepada negara melalui pelayanan publik.

“Negara sudah menunaikan kewajibannya dengan memenuhi hak-hak ASN. Maka sebaliknya, ASN juga wajib memenuhi kewajibannya kepada negara. Bagian dari negara itu adalah rakyat. Maka berikan layanan terbaik untuk rakyat kita, meski dengan segala kekurangan dan keterbatasannya,” tegasnya.

Baca Juga :  Satgas Korpasgat Supadio Bergerak Cepat Evakuasi Pesawat Angkut Logistik Alami Insiden Pendaratan di Ilaga

Ia juga menekankan pentingnya memegang teguh sumpah dan janji jabatan yang diucapkan pada saat pelantikan.

“Tidak ada sumpah yang lebih tinggi dari sumpah jabatan ini. Suatu saat, sumpah itu akan dipertanggungjawabkan, bukan hanya kepada rakyat dan negara, tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” jelasnya.

Dalam sesi wawancara dengan awak media usai acara, Bupati Sujiwo kembali menegaskan harapannya agar para PPPK mampu menjawab stigma negatif yang selama ini kerap melekat pada ASN.

“Selama ini ada opini publik yang cenderung negatif terhadap ASN. Tugas kita adalah mematahkan stigma itu. Caranya sederhana: bekerja dengan baik, disiplin, penuh tanggung jawab, serta memberikan pelayanan publik terbaik. Kalau itu dilakukan, kepercayaan rakyat akan tumbuh, dan ASN akan kembali dihormati sebagai abdi negara sejati,” ungkapnya.

Baca Juga :  Bupati Sujiwo: Jalan Sungai Nipah–Selat Remis Harus Tuntas Tahun Depan

Bupati menutup dengan pesan agar para PPPK senantiasa menjaga semangat pengabdian, etos kerja, dan loyalitas demi rakyat dan negara.

“Sekali lagi, selamat mengemban amanah dari Tuhan, kepercayaan dari negara, dan mandat dari rakyat. Mari kita jawab bersama semua tantangan dengan kerja nyata dan pelayanan tulus,” pungkas Sujiwo. *(JM)

Berita Terkait

Bapas Kelas I Semarang Tebar Kepedulian, Bagikan Sembako untuk Masyarakat dan Klien
Intip Gaya Layering Refal Hady Saat Liburan di Jepang. Winter Travel Went Stylish!
Cuaca Tak Menentu? Begini Cara Pilih Pakaian yang Tepat untuk Musim Pancaroba
Najla Ashifa Resmikan Kantor Jasa Akuntan ASF, Siap Dampingi UMKM dan Pelaku Usaha di Pontianak
UNIQLO Luncurkan Personal Color Tool: Bantu Kamu Temukan Palet Warna yang Paling Sesuai
Gubernur Ria Norsan Apresiasi Antusiasme Pemuda dalam Dialog Lintas Etnis Kalbar
Bank Kalbar Ukir Prestasi, Kepala Divisi SDM Raih Gelar Human Capital Manager Terbaik
Semangat Sumpah Pemuda! Bunda PAUD Kubu Raya Dorong Anak Hebat dan Sehat Lewat Porseni

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 18:06 WIB

Bapas Kelas I Semarang Tebar Kepedulian, Bagikan Sembako untuk Masyarakat dan Klien

Kamis, 13 November 2025 - 17:54 WIB

Intip Gaya Layering Refal Hady Saat Liburan di Jepang. Winter Travel Went Stylish!

Senin, 10 November 2025 - 09:18 WIB

Cuaca Tak Menentu? Begini Cara Pilih Pakaian yang Tepat untuk Musim Pancaroba

Senin, 10 November 2025 - 08:52 WIB

Najla Ashifa Resmikan Kantor Jasa Akuntan ASF, Siap Dampingi UMKM dan Pelaku Usaha di Pontianak

Minggu, 9 November 2025 - 08:34 WIB

UNIQLO Luncurkan Personal Color Tool: Bantu Kamu Temukan Palet Warna yang Paling Sesuai

Rabu, 5 November 2025 - 06:43 WIB

Bank Kalbar Ukir Prestasi, Kepala Divisi SDM Raih Gelar Human Capital Manager Terbaik

Minggu, 2 November 2025 - 06:40 WIB

Semangat Sumpah Pemuda! Bunda PAUD Kubu Raya Dorong Anak Hebat dan Sehat Lewat Porseni

Jumat, 31 Oktober 2025 - 05:41 WIB

Bupati Sujiwo: Pemkab Kubu Raya Siap Dukung Penuh Instansi Vertikal untuk Pelayanan Publik

Berita Terbaru