Estetika Hunian yang Terjaga, Jadi Investasi Jangka Panjang untuk Kenyamanan dan Nilai Properti

- Editor

Selasa, 11 Februari 2025 - 08:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGPURA.ID (JAKARTA) – Membangun atau merenovasi rumah bukan sekadar soal desain yang menarik, tetapi juga tentang bagaimana memastikan estetika hunian tetap terjaga dalam kurun waktu yang cukup lama. Tidak sedikit orang yang terpaksa melakukan renovasi berulang karena tampilan rumah yang cepat kusam, berjamur & bernoda akibat rembesan air. Padahal, rumah adalah investasi jangka panjang, bahkan biasanya akan diwariskan ke generasi berikutnya. Lalu, bagaimana mengatasi agar renovasi tidak perlu dilakukan sering-sering. (10/2/2025)

Saat ini, tren desain minimalis dengan elemen natural semakin digemari. Dinding semen ekspos, palet warna earth tone, dan tampilan material dalam bentuk aslinya memberikan kesan modern dan elegan. Namun, tantangan utama dari estetika ini adalah bagaimana menjaga tampilannya tetap bersih, rata, dan bebas dari kerusakan akibat kelembapan atau retak rambut.

Baca Juga :  XCMG Group Luncurkan Battery Pack Terintegrasi Pertama Kendaraan Niaga

“Banyak orang berfokus pada tampilan desain saja saat membangun rumah, tetapi lupa mempertimbangkan kualitas material yang digunakan. Semen salah satunya, jika memilih hanya karena harga murah bukan kualitas, akibatnya kualitas bangunan menjadi turun, tidak tahan lama atau bisa jadi harus sering renovasi, yang akhirnya justru menambah biaya,” ujar Nyiayu Chairunnikma, Head of Marketing Semen Merah Putih (PT Cemindo Gemilang Tbk). “Sebenarnya, semen hanya mengambil porsi sekitar 5-10% dari total anggaran bahan pembangunan, tetapi pengaruhnya besar sekali terhadap ketahanan rumah dan menjaga estetikanya dalam jangka panjang. Oleh karena itu memilih semen harus berdasarkan kualitas dan nilai tambahnya bukan hanya berdasarkan harga saja.” tambah Nyiayu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai solusi, Semen Merah Putih Watershield hadir dengan teknologi water repellent yang memberikan kekuatan bangunan yang optimal sekaligus melindungi bangunan dari kelembapan dan retak rambut. Dengan inovasi ini, kekuatan struktur dan dinding bangunan lebih terjaga, warna alami dinding dapat bertahan lebih lama, sekaligus mengurangi risiko renovasi akibat kerusakan dini.

Baca Juga :  PLN Manfaatkan Isolator Sebagai Inovasi Media Transplantasi Terumbu Karang Pantai Damba Enggang Borneo Balikpapan

Memilih material berkualitas bukan hanya tentang estetika, tetapi juga tentang investasi jangka panjang. Dengan keputusan yang tepat, hunian tidak hanya akan tampil cantik, tetapi juga lebih tahan lama dan bebas dari perawatan yang merepotkan.

Berita Terkait

Animo Pemudik EV Diprediksi Meningkat saat Idulfitri 1446 H, PLN Siapkan 1.000 Unit SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra
Resmi! Atzebi Yatu Lensi Sujiwo Pimpin TP PKK dan TP Posyandu Kubu Raya
Pemkab Kubu Raya Gerak Cepat Tangani Banjir di Sungai Ambawang
Reskrim Polres Sambas Tangkap Pelaku Perkosaan Anak Gadis Remaja dirumah Kosong
Sinergi dan Kolaborasi dengan Pemkot Pontianak
Polda Kalbar Salurkan 200 Paket Bansos Sembako Ramadhan untuk Buruh Bongkar Muat
Raperda tentang KTR, Pemberdayaan Disabilitas dan Perlindungan Anak
Gelar Bazar Murah Bapok, Upaya Pemkot Tekan Harga Kebutuhan Pokok

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:59 WIB

Animo Pemudik EV Diprediksi Meningkat saat Idulfitri 1446 H, PLN Siapkan 1.000 Unit SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:25 WIB

Resmi! Atzebi Yatu Lensi Sujiwo Pimpin TP PKK dan TP Posyandu Kubu Raya

Selasa, 11 Maret 2025 - 07:33 WIB

Pemkab Kubu Raya Gerak Cepat Tangani Banjir di Sungai Ambawang

Selasa, 11 Maret 2025 - 07:19 WIB

Reskrim Polres Sambas Tangkap Pelaku Perkosaan Anak Gadis Remaja dirumah Kosong

Senin, 10 Maret 2025 - 19:04 WIB

Sinergi dan Kolaborasi dengan Pemkot Pontianak

Senin, 10 Maret 2025 - 17:08 WIB

Raperda tentang KTR, Pemberdayaan Disabilitas dan Perlindungan Anak

Senin, 10 Maret 2025 - 16:56 WIB

Gelar Bazar Murah Bapok, Upaya Pemkot Tekan Harga Kebutuhan Pokok

Senin, 10 Maret 2025 - 14:32 WIB

Sambut Ramadhan, Srikandi dan YBM PLN Sosialisasikan Bahaya Listrik dan Bagikan Kebahagiaan Ke Masyarakat Desa Saigon

Berita Terbaru

Daerah

Sinergi dan Kolaborasi dengan Pemkot Pontianak

Senin, 10 Mar 2025 - 19:04 WIB