Polresta Pontianak Gelar Latpraops Kewilayahan Liong Kapuas 2025

- Editor

Jumat, 24 Januari 2025 - 03:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polresta Pontianak melaksanakan Latihan Pra Operasi (Latpraops) Kewilayahan Liong Kapuas 2025

Polresta Pontianak melaksanakan Latihan Pra Operasi (Latpraops) Kewilayahan Liong Kapuas 2025

TANJUNGPURA.ID (PONTIANAK)  – Polresta Pontianak melaksanakan Latihan Pra Operasi (Latpraops) Kewilayahan Liong Kapuas 2025 sebagai langkah awal untuk memastikan kesiapan personel dan rencana operasi berjalan dengan optimal kegiatan di berlangsung di Aula Polresta Pontianak Kamis, (23/01/2025)

Kegiatan ini berlangsung dengan dipimpin langsung oleh Kabagops Polresta Pontianak, Kompol Joko Sutriyatno, S.H., diikuti oleh para Kasatgas Ops Liong Kapuas dan seluruh personel yang terlibat.

Dalam kegiatan tersebut, masing-masing Kasatgas Ops Liong Kapuas 2025 memberikan paparan terkait rencana pelaksanaan tugas, strategi operasional, serta target yang ingin dicapai selama operasi berlangsung. Paparan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi, meningkatkan koordinasi antar satuan tugas, dan mengidentifikasi potensi hambatan yang mungkin dihadapi di lapangan.
Kompol Joko Sutriyatno, S.H., dalam arahannya, menegaskan pentingnya kesiapan seluruh personel dalam menjalankan tugas operasi. Ia juga menekankan agar setiap personel tetap mengutamakan pendekatan humanis dalam setiap pelaksanaan tugas, sehingga kegiatan operasi tidak hanya menegakkan hukum tetapi juga memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
“Operasi Liong Kapuas 2025 ini memiliki tujuan strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. Oleh karena itu, koordinasi dan persiapan matang dari seluruh unsur yang terlibat sangat penting,” ujar Kompol Joko.
Latpraops Kewilayahan Liong Kapuas 2025 ini menjadi salah satu bentuk komitmen Polresta Pontianak dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya. Dengan adanya latihan pra operasi ini, diharapkan seluruh personel dapat melaksanakan tugas dengan maksimal dan memberikan hasil yang signifikan dalam menjaga keamanan masyarakat(Wgt)

Baca Juga :  Pangkoopsud II Pimpin Penerimaan Jabatan Kapen Koopsud II

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga :  Operasi Zebra Kapuas 2024 Polres Kubu Raya: Pendekatan Preemtif dan Humanis Utamakan Edukasi

Berita Terkait

eXp Realty Memasuki Türkiye, Menandai Ekspansi Global Kedua hanya dalam Empat Minggu
Cinta Beda Usia? Sebenarnya Gapapa, Lho! Ini 5 Fakta Menarik yang Bikin Kamu Makin Yakin
Generasi Muda dan TNI: Mitra Strategis Menjaga Kedaulatan Bangsa
Huawei dan Hypernet Technologies Resmikan Kerja Sama Strategis untuk Perkuat Infrastruktur Digital UKM di Indonesia
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Dukung Pengembangan Wilayah Kubu Raya, Jalan A. Yani 3 Akan Dibangun Dengan Dana Rp2,5 Miliar
Rio Rahmadanu Pimpin KNPI Pontianak, Siap Bersinergi dengan Disporapar
Sukardi Pimpin Rapat LPTQ, Dorong Kualitas Tilawatil Qur’an di Kapuas Hulu

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 06:07 WIB

eXp Realty Memasuki Türkiye, Menandai Ekspansi Global Kedua hanya dalam Empat Minggu

Sabtu, 19 April 2025 - 05:56 WIB

Cinta Beda Usia? Sebenarnya Gapapa, Lho! Ini 5 Fakta Menarik yang Bikin Kamu Makin Yakin

Sabtu, 19 April 2025 - 05:50 WIB

Generasi Muda dan TNI: Mitra Strategis Menjaga Kedaulatan Bangsa

Sabtu, 19 April 2025 - 05:41 WIB

Huawei dan Hypernet Technologies Resmikan Kerja Sama Strategis untuk Perkuat Infrastruktur Digital UKM di Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 05:31 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Jumat, 18 April 2025 - 06:53 WIB

Rio Rahmadanu Pimpin KNPI Pontianak, Siap Bersinergi dengan Disporapar

Jumat, 18 April 2025 - 06:37 WIB

Sukardi Pimpin Rapat LPTQ, Dorong Kualitas Tilawatil Qur’an di Kapuas Hulu

Jumat, 18 April 2025 - 06:24 WIB

Stakeholder Kabupaten Landak Sepakat Wujudkan Wilayah Zero Knalpot Brong

Berita Terbaru