Panglima TNI Berikan Pembekalan Kepada Peserta Senior Management Course Unhan RI

- Editor

Sabtu, 18 Januari 2025 - 07:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto

TANJUNGPURA.ID (JAKARTA) – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memberikan pembekalan kepada peserta Senior Management Course Unhan RI TA 2025 dengan topik “Peran TNI Dalam Transformasi Nasional” yang berlangsung di Aula Trimatra Gedung Pierre Tendean, Kementerian Pertahanan Republik Indonesia, Jakarta Pusat, Jum’at (17/1/2025).

Dalam pembekalannya, Panglima TNI menekankan pentingnya diplomasi militer sebagai elemen strategis dalam mendukung kebijakan luar negeri. “Diplomasi bertujuan untuk meningkatkan hubungan bilateral maupun multilateral, memperkuat kerjasama keamanan regional serta menciptakan stabilitas kawasan,” jelasnya.

Lebih lanjut, Panglima TNI juga mendorong para peserta untuk tidak berpikir stagnan atau terjebak dalam rutinitas.

“Para perwira sekalian, saya rasa kita sama-sama sepemikiran bahwa kita tidak bisa berpikir flat atau biasa-biasa, atau rutinisme saja, Kita bisa merubah pola pikir dan pola tindak, supaya TNI bisa lebih baik,” ungkapnya.

Sebagai Panglima TNI memberikan motivasi dengan mengutip Surat Al-Isra ayat 7 dari Al-Qur’an yang mengajarkan bahwa kebaikan yang dilakukan seseorang akan kembali kepada dirinya sendiri. Peserta diharapkan selalu berbuat baik kepada siapa pun dan di mana pun bertugas.

Kegiatan ini diikuti oleh 201 peserta, yang terdiri dari Perwira Tinggi dan Perwira Menengah berpangkat Kolonel dari tiga matra TNI, yakni Darat, Laut, dan Udara. Turut hadir Rektor Unhan RI Letjen TNI (Purn) Jonni Mahroza beserta para dosen pembimbing dari Unhan RI.

Baca Juga :  JETOUR Resmikan Showroom di Pontianak, Perkuat Jaringan 16 Showroom di Seluruh Indonesia

Berita Terkait

UNIQLO Rayakan 30 Tahun Tamagotchi dengan Koleksi UT Nostalgia dan Mainan Tamagotchi
Bupati Kubu Raya Pimpin Upacara HUT ke-80 PGRI dan Hari Guru Nasional 2025
Bapas Kelas I Semarang Berikan Pembekalan untuk 44 Peserta Magang
UNIQLO Rilis UTme! Pokémon Fall/Winter 2025 dengan Seri Pokémon City Badges
Agenda Rutin FPK Kalbar, Ziarah Mandor Akan Dilanjutkan dengan Aksi Sosial Bersih-Bersih Situs Sejarah
Wujudkan Industri Baru: Fast Retailing Naikkan Target Pengurangan Emisi Gas Rumah Kaca dalam Rantai Pasokan
Perluas Layanan, Bapas Semarang Siapkan Pos Bapas di Kabupaten Demak
STIKes YARSI Pontianak Kukuhkan Lulusan Tangguh untuk Daerah 3T dan Layanan Kesehatan Kalbar

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 11:52 WIB

UNIQLO Rayakan 30 Tahun Tamagotchi dengan Koleksi UT Nostalgia dan Mainan Tamagotchi

Selasa, 25 November 2025 - 18:09 WIB

Bupati Kubu Raya Pimpin Upacara HUT ke-80 PGRI dan Hari Guru Nasional 2025

Senin, 24 November 2025 - 19:05 WIB

Bapas Kelas I Semarang Berikan Pembekalan untuk 44 Peserta Magang

Senin, 24 November 2025 - 14:25 WIB

UNIQLO Rilis UTme! Pokémon Fall/Winter 2025 dengan Seri Pokémon City Badges

Senin, 24 November 2025 - 06:40 WIB

Agenda Rutin FPK Kalbar, Ziarah Mandor Akan Dilanjutkan dengan Aksi Sosial Bersih-Bersih Situs Sejarah

Kamis, 20 November 2025 - 19:19 WIB

Perluas Layanan, Bapas Semarang Siapkan Pos Bapas di Kabupaten Demak

Kamis, 20 November 2025 - 15:13 WIB

STIKes YARSI Pontianak Kukuhkan Lulusan Tangguh untuk Daerah 3T dan Layanan Kesehatan Kalbar

Kamis, 20 November 2025 - 14:34 WIB

Peringatan Keras Yohan Betty Desak Aparat Gelar Razia Layangan Kawat Demi Ketertiban Umum dan PLN

Berita Terbaru