Malam Tahun Baru Imlek Aman dan Kondusif

- Editor

Rabu, 29 Januari 2025 - 03:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jajaran Forkopimda Kota Pontianak melakukan monitoring kamtibmas pada malam perayaan Tahun Baru Imlek 2576.

Jajaran Forkopimda Kota Pontianak melakukan monitoring kamtibmas pada malam perayaan Tahun Baru Imlek 2576.

TANJUNGPURA.ID (PONTIANAK)  – Situasi malam menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili di Kota Pontianak terpantau aman dan kondusif. Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pontianak memantau langsung kondisi kamtibmas menyambut Tahun Baru Imlek.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Amirullah mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak bersama jajaran Forkopimda Kota Pontianak melaksanakan monitoring situasi kamtibmas pada perayaan Imlek di Kota Pontianak.

“Dari informasi yang kami peroleh, situasi di Pontianak aman, terkendali, dan kondusif,” ujarnya saat menghadiri pemantauan situasi kamtibmas di depan Klenteng Kwantie Bio Jalan Diponegoro Pontianak, Selasa (28/1/2025) malam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Amirullah menambahkan bahwa pihaknya berharap warga yang merayakan Imlek dapat melakukannya dengan aman dan nyaman.

“Sebagai bagian dari warga Kota Pontianak, selain merayakan, kami berharap masyarakat tetap terus menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Pontianak,” harapnya.

Kapolresta Pontianak Kombes Pol Adhe Hariadi memastikan bahwa seluruh kegiatan perayaan Imlek berjalan kondusif, baik di tempat-tempat ibadah maupun di jalanan.

“Dari pantauan kita sampai saat ini, alhamdulillah masih kondusif terkendali semua kegiatan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Pengusaha Muda Kalbar Puji Kepemimpinan Sutarmidji, Optimis Midji-Didi Akan Bawa Kalbar Makin Maju

Ia menambahkan, khusus Jalan Gajah Mada, salah satu lokasi pusat perayaan, telah ditutup sejak pukul 21.00 WIB karena dipadati oleh masyarakat yang ingin menyaksikan pertunjukan kembang api. Beberapa tempat, seperti Hotel Harris, Yayasan Bakti Suci dan Yayasan Makmur, juga turut menyelenggarakan acara kembang api.

“Kembang api kita batasi sampai pukul 01.00 dini hari,” tutur Kapolresta.

Kombes Pol Adhe Hariadi juga menegaskan pentingnya mematuhi aturan keselamatan dalam penggunaan kembang api. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga keselamatan selama perayaan.

“Dengan pengamanan yang ketat dan kesadaran masyarakat yang tinggi, perayaan malam Tahun Baru Imlek di Pontianak diharapkan dapat berlangsung dengan aman dan meriah,” imbuhnya.

Ketua Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kota Pontianak Hendry Pangestu Lim menjelaskan, dalam rangka menyambut malam Tahun Baru Imlek, jajaran Forkopimda meninjau sejumlah klenteng di Kota Pontianak. Tujuannya untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam merayakan Tahun Baru Imlek. Ada beberapa klenteng yang ditinjau di Pontianak, yakni Klenteng Kwantie Bio, Klenteng di Kapuas Indah, Klenteng di Jalan Tanjungpura dan Klenteng Jalan Waru.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 1204-06/Bonti Kodim 1204/SGU-SKD Monitoring Banjir di Wilayah Kabupaten Sanggau

“Tentunya kegiatan ini untuk memastikan situasi tetap kondusif selama perayaan Imlek di Kota Pontianak,” katanya.

Hendry juga berharap malam Imlek tahun ini diharapkan berjalan lancar sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, meskipun lalu lintas di beberapa titik, seperti Gajah Mada, diperkirakan akan padat.

“Kita bersyukur tahun ini aman-aman saja. Masyarakat juga mengambil inisiatif untuk bermain kembang api, meskipun panitia tidak menyiapkannya secara resmi,” tutupnya.

Kegiatan pemantauan ini merupakan bagian dari upaya jajaran Forkopimda Kota Pontianak bersama Pemerintah Kota Pontianak serta aparat keamanan untuk memastikan perayaan Tahun Baru Imlek berlangsung dengan lancar dan kondusif.

Berita Terkait

Rio Rahmadanu Pimpin KNPI Pontianak, Siap Bersinergi dengan Disporapar
Sukardi Pimpin Rapat LPTQ, Dorong Kualitas Tilawatil Qur’an di Kapuas Hulu
Stakeholder Kabupaten Landak Sepakat Wujudkan Wilayah Zero Knalpot Brong
Polri Siaga Amankan Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025
Bhabinkamtibmas Sebangki Himbau Bengkel Tak Jual Knalpot Brong
Tumbuhkan Semangat Nasionalisme, Sengah Temila Gelar Apel Kesadaran
Sinergi Pertanian, Polsek Mandor Buka Lahan Jagung Percontohan
Kapolres Sambas Lakukan Kunjungan Kerja dan Silaturahmi ke Kodim 1208/Sbs, Perkuat Sinergitas TNI-Polri.

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 06:53 WIB

Rio Rahmadanu Pimpin KNPI Pontianak, Siap Bersinergi dengan Disporapar

Jumat, 18 April 2025 - 06:37 WIB

Sukardi Pimpin Rapat LPTQ, Dorong Kualitas Tilawatil Qur’an di Kapuas Hulu

Jumat, 18 April 2025 - 06:24 WIB

Stakeholder Kabupaten Landak Sepakat Wujudkan Wilayah Zero Knalpot Brong

Jumat, 18 April 2025 - 06:10 WIB

Polri Siaga Amankan Ibadah Jumat Agung dan Perayaan Paskah 2025

Jumat, 18 April 2025 - 06:02 WIB

Bhabinkamtibmas Sebangki Himbau Bengkel Tak Jual Knalpot Brong

Jumat, 18 April 2025 - 05:46 WIB

Sinergi Pertanian, Polsek Mandor Buka Lahan Jagung Percontohan

Jumat, 18 April 2025 - 05:39 WIB

Kapolres Sambas Lakukan Kunjungan Kerja dan Silaturahmi ke Kodim 1208/Sbs, Perkuat Sinergitas TNI-Polri.

Jumat, 18 April 2025 - 05:28 WIB

Wujudkan Lingkungan Aman, Polsek Kuala Behe Laksanakan Patroli Dialogis

Berita Terbaru