Pangdam XII/Tpr Dampingi Dua Hari Kunjungan Kerja Kasad di Wilayah Provinsi Kalteng

- Editor

Jumat, 27 September 2024 - 06:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., mendampingi kunjungan kerja Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc

Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., mendampingi kunjungan kerja Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc

TANJUNGPURA.ID (PALANGKA RAYA)  – Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., mendampingi kunjungan kerja Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., ke wilayah Provinsi Kalimantan Tengah dari tanggal 25 sampai dengan 26 September 2024.

 

Hari pertama kunjungan kerja Kasad, Pangdam XII/Tpr bersama Forkopimda Kalteng mendampingi Jenderal TNI Maruli Simanjuntak resmikan sumur bor dan melihat demonstrasi mobil pemadam kebakaran hasil inovasi TNI AD untuk penanggulangan Karhutla. Bertempat di Desa Tahai Jaya, Kabupaten Pulau Pisau, Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Kemudian hari kedua, Pangdam XII/Tpr mendampingi Kasad mengunjungi Yonif 631/Antang. Pada kesempatan ini Kasad melihat demontrasi PHH dan meninjau lokasi rumah dinas swakelola untuk prajurit.

 

Usai mengunjungi Yonif 631/Atg, Kasad selanjutnya melanjutkan kunjungan kerjanya ke Korem 102/Pjg dan memberikan pengarahan kepada Prajurit dan Persit se-garnizun Palangka Raya.

Baca Juga :  Tri Hadirkan Inovasi di Aplikasi bima+, Dengan Ragam Fitur dan Penawaran Menarik untuk Kebutuhan Digital Anak Muda

 

Kasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak saat memberikan keterangan mengatakan, kedatangannya kali ini adalah dalam rangka kunjungan kerja. Kasad ingin melihat kondisi dan kiprah prajurit di lingkungan sekitarnya.

 

“Saya lihat hubungannya baik dengan Pemda dan Kepolisian untuk membantu masyarakat. Saya kira masih banyak yang akan bisa ditingkatkan,” kata Kasad.

 

Selanjutnya terkait dengan Pilkada 2024, Kasad menegaskan, dari TNI sendiri sudah mengerti karena sudah berulang kali. Masyarakatpun, karena sudah berulangkali semakin mengerti apa yang harus mereka lakukan.

 

“Jadi mudah-mudahan di Pilkada ini kita semua bisa laksanakan dengan baik dan aman,” tegas Jenderal bintang empat ini.

Baca Juga :  Polresta Pontianak Amankan Kunker Presiden Joko Widodo Tinjau Fasilitas Kesehatan RSUD

 

Kemudian terkait dengan perumahan prajurit, Kasad menyampaikan, bahwa TNI AD saat ini terus berupaya memenuhi perumahan untuk anggota dengan cara swakelola dengan melibatkan prajurit dengan masyarakat.

 

“Kita ada sistem diswakelolakan jadi kalo kita kerjakan sendiri dengan beberapa masyarakat uang beredar di sana dan hasilnya sangat efektif mudah-mudahan tahun depan kita bisa lebih tingkatkan lagi,” harap Jenderal TNI Maruli Simanjuntak. (Pendam XII/Tpr)

Berita Terkait

Kaesang Minta Kader PSI Kalbar Solid, Menangkan Midji-Didi di Pilgub 2024
Warga Batu Ampar Harapkan Bantuan Beasiswa Kuliah dari Midji-Didi
Didi Haryono Harapkan RSU YARSI Pontianak Terus Berikan Layanan Kesehatan Terbaik
Ratusan Warga dari Berbagai Suku di Pontianak Utara Siap Menangkan Midji-Didi
Sutarmidji Dorong Seluruh Honorer di Kalbar Daftar PPPK: Persiapkan Diri Agar Lulus Seleksi
Semangat Berbagi PLN Junior 2024: Anak-Anak PLN Peduli pada Rumah Yatim Ar-Rohmah
Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi Pemkot Pontianak
PLN Junior 2024: Aksi Kebaikan Anak-Anak PLN Menyambut Hari Anak Sedunia

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 08:12 WIB

Kaesang Minta Kader PSI Kalbar Solid, Menangkan Midji-Didi di Pilgub 2024

Kamis, 21 November 2024 - 08:07 WIB

Warga Batu Ampar Harapkan Bantuan Beasiswa Kuliah dari Midji-Didi

Kamis, 21 November 2024 - 07:51 WIB

Didi Haryono Harapkan RSU YARSI Pontianak Terus Berikan Layanan Kesehatan Terbaik

Rabu, 20 November 2024 - 18:36 WIB

Ratusan Warga dari Berbagai Suku di Pontianak Utara Siap Menangkan Midji-Didi

Rabu, 20 November 2024 - 14:16 WIB

Sutarmidji Dorong Seluruh Honorer di Kalbar Daftar PPPK: Persiapkan Diri Agar Lulus Seleksi

Rabu, 20 November 2024 - 12:07 WIB

Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi Pemkot Pontianak

Rabu, 20 November 2024 - 11:09 WIB

PLN Junior 2024: Aksi Kebaikan Anak-Anak PLN Menyambut Hari Anak Sedunia

Rabu, 20 November 2024 - 10:16 WIB

Jelang Hari Anak Sedunia, PLN Junior Tebar Kebaikan ke Rumah Anak Yatim Ar-Rohmah Banjarbaru

Berita Terbaru