Danlanud Sultan Hasanuddin Buka Latihan Kerja Flight Control System Maintenance Basic Skill Course Angkatan Ke-5

- Editor

Jumat, 20 September 2024 - 09:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., CHRMP.

Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., CHRMP.

TANJUNGPURA.ID (MAKASSAR) – Komandan Lanud Sultan Hasanuddin, Marsma TNI Bonang Bayuaji G, S.E., M.M., CHRMP., secara resmi membuka pelaksanaan Latihan Kerja (Latker) Flight Control System Maintenance Basic Skill Course (FCSMBSC) Angkatan ke-5 tahun 2024, bertempat di Skadron Teknik 044 Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Kamis (19/09/2024).
Dalam sambutannya, Marsma TNI Bonang Bayuaji menekankan pentingnya kemampuan teknis dalam merawat dan memelihara sistem kendali penerbangan khususnya pesawat TNI AU.
Mengingat peran strategis pesawat tersebut dalam mendukung operasi TNI Angkatan Udara maka pelatihan ini sangat signifikan dalam meningkatkan profesionalisme teknisi dalam menjaga kesiapan operasional pesawat di lingkungan TNI AU.
“Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan teknis para teknisi dalam memelihara sistem kendali penerbangan pesawat TNI AU, yang sangat vital dalam mendukung operasi penerbangan. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para peserta dapat menerapkan ilmu yang didapat dalam menjaga kesiapan operasional pesawat,” kata Marsma TNI Bonang Bayuaji.
Latihan Kerja yang dilaksanakan oleh Skadron Teknik 044 Lanud Sultan Hasanuddin ini diikuti oleh 10 personel bintara lulusan sekolah kejuruan lanjutan (Sejurla). Para peserta Latihan Kerja akan mendapatkan pembekalan intensif selama 4 bulan, yang terdiri dari materi teori dan praktik terkait pemeliharaan sistem kendali penerbangan pesawat Boeing. Instruktur berpengalaman dari TNI AU akan memberikan bimbingan selama pelatihan, memastikan setiap peserta memahami secara mendalam aspek teknis yang diperlukan.
Pelatihan ini juga merupakan bagian dari upaya Lanud Sultan Hasanuddin dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di bidang pemeliharaan pesawat, sekaligus mendukung terciptanya kesiapan operasional yang maksimal bagi pesawat Boeing di lingkungan TNI AU.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kadispotdirga Lanud Sultan Hasanuddin, Kepala Rumah Sakit  dr. Dody Sardjoto Lanud Sultan Hasanuddin serta Danskatek 044 Lanud Sultan Hasanuddin. (Pen Hnd)

Berita Terkait

Gayung Bersambut Harapan Generasi Muda Mempawah, Sutarmidji Setuju Beri Pelatihan Ekspor-Impor
Sutarmidji Akan Bangun Islamic Center di Sambas, Kenang Ulama Dunia Asal Sambas Syekh Ahmad Khatib
Midji Ngopi dengan Sejumlah Tokoh di Pemangkat
Warga Pemangkat Serbu Bazar Ikan Murah, Sutarmidji Turut Layani Pembeli
Kaesang Minta Kader PSI Kalbar Solid, Menangkan Midji-Didi di Pilgub 2024
Warga Batu Ampar Harapkan Bantuan Beasiswa Kuliah dari Midji-Didi
Didi Haryono Harapkan RSU YARSI Pontianak Terus Berikan Layanan Kesehatan Terbaik
Ratusan Warga dari Berbagai Suku di Pontianak Utara Siap Menangkan Midji-Didi

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 20:56 WIB

Gayung Bersambut Harapan Generasi Muda Mempawah, Sutarmidji Setuju Beri Pelatihan Ekspor-Impor

Kamis, 21 November 2024 - 19:37 WIB

Sutarmidji Akan Bangun Islamic Center di Sambas, Kenang Ulama Dunia Asal Sambas Syekh Ahmad Khatib

Kamis, 21 November 2024 - 17:53 WIB

Midji Ngopi dengan Sejumlah Tokoh di Pemangkat

Kamis, 21 November 2024 - 17:45 WIB

Warga Pemangkat Serbu Bazar Ikan Murah, Sutarmidji Turut Layani Pembeli

Kamis, 21 November 2024 - 08:12 WIB

Kaesang Minta Kader PSI Kalbar Solid, Menangkan Midji-Didi di Pilgub 2024

Kamis, 21 November 2024 - 07:51 WIB

Didi Haryono Harapkan RSU YARSI Pontianak Terus Berikan Layanan Kesehatan Terbaik

Rabu, 20 November 2024 - 18:36 WIB

Ratusan Warga dari Berbagai Suku di Pontianak Utara Siap Menangkan Midji-Didi

Rabu, 20 November 2024 - 14:16 WIB

Sutarmidji Dorong Seluruh Honorer di Kalbar Daftar PPPK: Persiapkan Diri Agar Lulus Seleksi

Berita Terbaru

Calon Gubernur Kalbar nomor urut 1, Sutarmidji ngopi dengan tokoh masyarakat di pusat Kecamatan Pemangkat (Foto: Tim Media Midji-Didi)

Daerah

Midji Ngopi dengan Sejumlah Tokoh di Pemangkat

Kamis, 21 Nov 2024 - 17:53 WIB