TANJUNGPURA.ID (BEIJING) — Roborock, pemimpin industri global pada segmen perangkat rumah tangga robotik yang sangat pintar dan mempermudah keseharian pengguna, hari ini sukses menempati posisi pertama dalam peringkat penjualan alat penyedot debu robotik (robotic vacuum) di seluruh dunia, menurut data terbaru Euromonitor. Merayakan pencapaian ini dalam acara peluncuran global menjelang hari jadi ke-10, Roborock juga memperkenalkan lini produk baru sekaligus visi masa depan. (1 Mei 2024)
Berdiri pada 2014, kesuksesan Roborock tercapai berkat komitmen jangka panjang pada inovasi yang mengutamakan pelanggan. Dengan menghadirkan solusi berguna yang mempermudah keseharian pelanggan, Roborock berhasil membangun basis penggemar global. Menurut data Euromonitor, Roborock menempati posisi pertama dalam peringkat penjualan alat penyedot debu robotik (robotic vacuum) di seluruh dunia[1].
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami sangat gembira merayakan pencapaian ini bersama Anda semua. Lebih lagi, pencapaian ini terwujud berkat kepercayaan dan dukungan Anda selama 10 tahun terakhir,” ujar Quan, President, Roborock. “Jalur menuju kesuksesan merupakan perjalanan panjang, bukan pendek. Kami selalu mengutamakan semangat ‘menjalankan visi jangka panjang demi melakukan hal yang tepat’. Komitmen kuat untuk memberikan nilai tambah yang nyata bagi pelanggan merupakan cara kami membangun reputasi Roborock hingga saat ini—guna menjadi pemimpin industri ‘smart home’ global.”
Batu Loncatan dalam Jalur Menuju Kesuksesan: Roborock Mencapai Pertumbuhan Pasar yang Stabil untuk Menjadi Merek Perangkat Rumah Tangga yang Terkemuka di Dunia
Semakin memperkokoh kisah sukses di pasar global, Roborock juga mengumumkan kinerja impresif di banyak pasar utamanya. Roborock kini beroperasi di lebih dari 170 negara, dan melayani lebih dari 15 juta rumah di seluruh dunia. Menurut data IDC, Roborock menempati peringkat pertama di Turki dan peringkat kedua di Amerika Serikat berdasarkan angka penjualan. Di sisi lain, Roborock juga menempati peringkat pertama di Jerman, Korea, dan Nordik dari sisi volume penjualan pada 2023[2]. Seperti tercantum dalam Laporan Keuangan terbaru, Roborock membukukan pendapatan total senilai RMB 8,65 miliar pada tahun lalu (US$ 1,22 miliar), sedangkan volume penjualan robot vacuum menembus 2,6 juta unit. Kegiatan operasional Roborock di luar negeri juga mencatat kenaikan 21,42% dibandingkan tahun sebelumnya. Lebih lagi, laba bersih Roborock tercatat senilai RMB 2,05 miliar (US$ 288 juta), atau mencapai tingkat pertumbuhan tahunan sebesar 73,32%. Pertumbuhan konsisten di seluruh pasar utama ini membuktikan, langkah strategis Roborock dalam memenuhi permintaan konsumen, serta mewujudkan keunggulan dari sisi pengalaman pengguna dinilai relevan oleh jutaan pelanggan global.
Terlepas dari kesuksesan ini, Quan menilai, kinerja tersebut bukan semata-mata tujuan akhir. Globalisasi adalah pilar penting dalam misi Roborock untuk menjadi pemimpin industri. Maka, Roborock akan memperluas jangkauan global dengan melansir produk-produk yang semakin inovatif untuk kebutuhan pengguna global. Hal ini dijalankan Roborock dengan mempertimbangkan masing-masing kebutuhan di beragam pasar, serta merekrut berbagai mitra di seluruh dunia. Dengan langkah tersebut, Roborock akan kian cepat membuat perkembangan dalam skala yang lebih luas.
Inovasi Penting: Prinsip R&D Roborock yang Memprioritaskan Pengguna dan Perkembangan Revolusioner Terkini
Semangat menciptakan nilai tambah bagi konsumen mendorong Roborock untuk selalu membuat perkembangan teknologi yang mengatasi kendala konsumen. Pada periode 2019-2023, investasi R&D Roborock mencapai RMB 1,9 miliar. Pendekatan jangka panjang Roborock memastikan tim R&D tidak hanya mencari solusi sementara, namun juga mengutamakan inovasi yang benar-benar melayani kebutuhan pelanggan akhir, seperti fitur membersihkan rumah, pemetaan dan navigasi, serta kemudahan dan interkonektivitas smart home.
Untuk meningkatkan fitur membersihkan rumah pada lini produk terbaru, Roborock melansir FlexiArm Design™ Side Brush—sikat sisi samping yang dapat melebar sehingga memiliki jangkauan 100% ketika membersihkan sudut rumah—yang meningkatkan pengalaman pengguna. Dari sisi kepuasan pengguna, kemudahan dalam perawatan produk dan pengalaman hands-free juga menjadi dua aspek terutama. Roborock baru saja meluncurkan sistem water refill dan drainase otomatis. Sistem ini secara otomatis mengosongkan dan mengganti air kotor dengan air bersih lewat pipa ketika mencuci alat pel dan mengisi ulang tangki.
Selain solusi perangkat keras canggih, Roborock selalu berinvestasi secara besar-besaran untuk menemukan dan menerapkan teknologi baru yang meningkatkan fungsionalitas dan aksesibilitas perangkat. Teknologi Reactive AI 2.0 Obstacle Recognition dari Roborock dapat mengenali dan membedakan jenis lantai dan ruangan, serta secara akurat mengenali 73 rintangan berbeda saat bernavigasi, termasuk cermin lantai dan barang persediaan untuk hewan peliharaan. Fitur Roborock SmartPlanTM bahkan memakai algoritma kecerdasan buatan (AI) canggih yang merencanakan dan mengoptimalkan jalur dan konfigurasi alat penyedot debu ketika membersihkan rumah menurut kebiasaan pengguna dan tata letak rumah. Hasilnya, proses membersihkan rumah menjadi semakin pintar dan efisien. S8 MaxV Ultra kini disertifikasi CSA for Matter. Produk-produk Roborock lainnya juga akan segera disertifikasi dalam waktu dekat guna meningkatkan konektivitas.
Memperluas Portofolio Produk Roborock demi Meningkatkan Kualitas Hidup Konsumen
Menutup acara peluncuran produk ini, Roborock melansir tiga lini produk menarik dalam portofolio perangkat otomatis dan pintar. Maka, para manajer produk Roborock tampil di atas panggung dan memperkenalkan tiga robotic vacuum terbaru—G20S (S8 MaxV Ultra), V20, dan P10S Pro.
G20S (S8 MaxV Ultra) sukses diluncurkan di ajang CES 2024. Produk tersebut merupakan solusi tercanggih dan terpadu dari Roborock hingga saat ini. Sebagai perangkat yang sangat intuitif, G20S dilengkapi FlexiArm Design™ Side Brush, alat pel tambahan pada sisi samping untuk membersihkan sudut rumah, teknologi obstacle recognition Reactive AI 2.0, asisten suara pintar (intelligent voice assistant) sebagai fitur bawaan, serta RockDock® Ultra yang secara otomatis merawat robot cleaner dengan memakai air panas dan udara yang dihangatkan, serta fitur intelligent mop re-washing dan re-mopping. G20S (S8 MaxV Ultra) segera tersedia secara global mulai April dengan harga US$ 1.799,99 / EURO 1.499.
Awalnya dilansir di Tiongkok, V20 akan menjadi robotic vacuum cleaner pertama di dunia yang dilengkapi sistem navigasi dan obstacle avoidance dual-vision 3DToF solid-state LiDAR. Sistem ini mampu mengamati pantulan cahaya termodulasi sehingga menawarkan akurasi kedalaman yang lebih baik dalam bentuk pemetaan lantai yang semakin intuitif. Dengan bodi yang sangat tipis setebal 8,2 cm, serta FlexiArm DesignTM untuk membersihkan sudut dan pinggir rumah, DuoRoller Riser Brush, serta cleaning dock yang bebas dari perawatan, V20 segera menjadi terobosan dalam aktivitas membersihkan rumah secara otomatis dan minim perawatan.
Sementara, P10S Pro hadir sebagai solusi ideal yang membersihkan sudut-sudut yang sulit dijangkau. Memadukan FlexiArm DesignTM dengan sikat dan alat pel di sisi samping yang dapat diperpanjang, produk ini memiliki 100% jangkauan untuk membersihkan sudut rumah, serta pinggir ruangan, bahkan bagian rumah yang paling sulit dijangkau.
Solusi tersebut semakin memperkuat komitmen Roborock dalam memenuhi kebutuhan pelanggan dengan terus menghadirkan inovasi. Anda dapat menantikan pengumuman lebih lanjut tentang peluncuran inovasi ini di pasar tertentu dan produk-produk lain.