Meriahkan HUT Kota Sintang Ke-662, Pemkab Sintang Tampilkan Tarian Kolosal Melibatkan Ratusan Orang Penari

- Editor

Kamis, 25 April 2024 - 11:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Meriahkan HUT Kota Sintang, Pemkab Sintang Tampilkan Tarian Kolosal Massal Melibatkan Ratusan Orang Penari

Meriahkan HUT Kota Sintang, Pemkab Sintang Tampilkan Tarian Kolosal Massal Melibatkan Ratusan Orang Penari

TANJUNGPURA.ID (SINTANG) – Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Sintang yang Ke-662, Pemerintah Kabupaten Sintang akan melaksanakan pertunjukan Tarian Kolosal Massal di Stadion Baning Sintang pada hari Selasa (14 Mei 2024) mendatang.

 

Hal tersebut disampaikan Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Harisinto Linoh saat memimpin rapat persiapan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Sintang yang ke-662 Tahun 2024 di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang pada hari Selasa (23 April 2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Tarian kolosal ini merupakan tarian kolosal multi etnik, karena akan melibatkan etnis-etnis yang ada di Kabupaten Sintang. Tarian ini akan dikoordinir oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang, tarian kolosal massal multi etnis ini akan melibatkan penari sebanyak 662 orang sesuai dengan peringatan hari jadi Kota Sintang yang ke 662 tahun,” terang Harisinto Linoh

Baca Juga :  Pastikan Maju Sebagai Bupati Kubu Raya, Sujiwo Bawa Misi Kemandirian Desa

 

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Sintang, Syarief Yasser Arafat yang juga Koordinator Seksi Acara menjelaskan bahwa syair lagu yang akan mengiringi 662 penari ini sedang disusun oleh tim.

 

“Kita akan buat syair yang menggugah semangat kolaborasi. Tarian kolosal multi etnis ini merupakan bagian dari upacara puncak HUT Kota Sintang. sehingga penampilan tarian kolosal multi etnis akan dilakukan setelah pelaksanan upacara HUT Kota Sintang,” terang Syarief Yasser Arafat.

 

Penjelasan yangsama disampaikan Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Supriyanto, Ia menjelaskan bahwa untuk lagu yang mengiring tarian kolosal multi etnis ini sedang disiapkan oleh Tim Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang.

Baca Juga :  Tidak Ada Istilah Medis Detoksifikasi Vaksin COVID-19

 

“Musik dan lagunya sedang di aransemen. Sehingga musiknya akan menggabungkan musik etnik yang ada. Gerakan tariannya pun akan disiapkan gerakan yang sederhana sehingga memudahkan seluruh penari untuk mengikutinya dan memudahkan proses latihan juga,” terang Supriyanto

Ia juga menjelaskan bahwa durasi tariannya akan disiapkan paling lama 10 menit, ia juga menyampaikan harapan persiapan berjalan lancar.

 

“Koreografer tarian akan ditangani langsung oleh Susana Raguniaty selaku Kepala Bidang Kebudayaan pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sintang,” pungkas Supriyanto. (tim liputan).

Berita Terkait

PLN Pastikan Keandalan Listrik Kalimantan Tengah dengan Grebek Jalur Bebas di Transmisi Muara Teweh
PLN Rayakan Hari Pelanggan Nasional 2024 dengan Edukasi Kelistrikan di Desa Tayan
Bersinergi dengan Dinsos Pontianak, PLN Bagikan Sembako untuk Kaum Dhuafa dan Disabilitas
PLN Kembangkan Biomassa di Tasikmalaya, Didukung Masyarakat dan Pemerintah
Biomassa PLN di Tasikmalaya: Dikelola oleh Masyarakat dengan Dukungan Pemerintah
Tarif Listrik Triwulan IV Tetap Stabil, PLN Jaga Keandalan Pelayanan Listrik
Wujudkan Pelayanan Terbaik, PLN Amankan Pasokan Listrik Kalimantan Barat Saat Kunjungan Presiden
Pelayanan Pelanggan PLN Terbukti, Pasokan Listrik Kalimantan Barat Aman Selama Kunjungan Presiden

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 10:43 WIB

PLN Rayakan Hari Pelanggan Nasional 2024 dengan Edukasi Kelistrikan di Desa Tayan

Sabtu, 23 November 2024 - 10:40 WIB

Bersinergi dengan Dinsos Pontianak, PLN Bagikan Sembako untuk Kaum Dhuafa dan Disabilitas

Sabtu, 23 November 2024 - 10:08 WIB

PLN Kembangkan Biomassa di Tasikmalaya, Didukung Masyarakat dan Pemerintah

Sabtu, 23 November 2024 - 10:06 WIB

Biomassa PLN di Tasikmalaya: Dikelola oleh Masyarakat dengan Dukungan Pemerintah

Sabtu, 23 November 2024 - 10:03 WIB

Tarif Listrik Triwulan IV Tetap Stabil, PLN Jaga Keandalan Pelayanan Listrik

Sabtu, 23 November 2024 - 10:00 WIB

Wujudkan Pelayanan Terbaik, PLN Amankan Pasokan Listrik Kalimantan Barat Saat Kunjungan Presiden

Sabtu, 23 November 2024 - 09:59 WIB

Pelayanan Pelanggan PLN Terbukti, Pasokan Listrik Kalimantan Barat Aman Selama Kunjungan Presiden

Sabtu, 23 November 2024 - 08:38 WIB

Sambut HLN ke-79, Donasi Insan PLN Terangi 3.725 Keluarga di Seluruh Indonesia

Berita Terbaru