Turnamen Voli Sujiwo Cup di Kubu Raya Resmi Berakhir, Pemenang Bawa Pulang Hadiah Puluhan Juta

- Editor

Rabu, 14 Februari 2024 - 08:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Turnamen Voli Sujiwo Cup di Kubu Raya Resmi Berakhir, Pemenang Bawa Pulang Hadiah Puluhan Juta

Turnamen Voli Sujiwo Cup di Kubu Raya Resmi Berakhir, Pemenang Bawa Pulang Hadiah Puluhan Juta

TANJUNGPURA.ID (KUBU RAYA) – Turnamen bola voli Sujiwo Cup seri kedua resmi berakhir pada Senin (12/2/2024) malam. Kompetisi yang dihelat di Lapangan Voli Desa Punggur Kecil, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat itu usai setelah berlangsung selama satu bulan lebih.

 

Sebelum ditutup, dilangsungkan pertandingan final putri antara Ivojeb Desa Jeruju Besar versus RJU Desa Rasau Jaya Umum dan final putra yang mempertemukan SDMC Desa Kubu versus Arlim Desa Arang Limbung. Disaksikan ribuan pasang mata yang memadati tribun dan pinggir lapangan, dua pertandingan puncak itu berkesudahan dengan hasil 3-0 untuk kemenangan Ivojeb dan Arang Limbung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Wakil Bupati Kubu Raya Sujiwo yang menutup secara resmi turnamen itu merasa terkesan dengan tingginya animo penggemar olahraga voli untuk menyaksikan pertandingan final tersebut. Dia bahkan mendapat laporan kalau jumlah penonton yang membludak ini tidak hanya terjadi pada saat final, melainkan sepanjang penyelenggaraan Sujiwo Cup II.

Baca Juga :  PT. Lembu Setia Abadi Jaya Gandeng UGM, Kembangkan Peternakan Terintegrasi di Blora untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis

 

“Tadi dari depan gang sana, saking macetnya karena kiri kanan dipenuhi oleh masyarakat dan kendaraan, mau nyampe ke sini ada 10 menitan padahal jaraknya hanya beberapa ratus meter. Ini menunjukkan betapa luar biasanya animo masyarakat. Saya kira cuma pas final, ternyata kata Pak Kades setiap malam begini,” ucap Sujiwo dalam sambutannya saat menutup secara resmi turnamen tersebut.

 

Terkesan dengan tingginya animo penggemar voli untuk menyaksikan Sujiwo Cup II, Wakil Bupati Kubu Raya ini pun mendorong agar turnamen tahunan tersebut dibikin lebih besar. Sebagai sponsor tunggal, dia juga mengaku siap untuk menambah nominal bonus untuk para pemenang. Dari 35 juta di tahun ini menjadi 45 juta pada perhelatan berikutnya.

 

“Untuk bonusnya saya tambah jadi Rp45 juta kalau teman-teman mampu mengadakan tingkat provinsi. Kan seru kalau ada yang dari Kota Pontianak, Sintang, Mempawah, Ketapang, dan kabupaten/kota lain bisa bertanding di sini dan mereka akhirnya tahu kalau Punggur Kecil punya lapangan sebagus ini. Seandainya mampu dibikin, insyaallah secara berkala saya juga akan bantu membenahi beberapa fasilitas yang masih belum memadai di sini,” ungkapnya.

Baca Juga :  Saat Pesta Demokrasi 2024, PLN Siagakan 1520 Personil Kawal Keandalan Listrik Kalimantan

 

Sujiwo di kesempatan itu juga menegaskan bahwa turnamen Sujiwo Cup bukanlah sebatas kompetisi untuk menentukan yang menang dan kalah. Lebih dari itu, turnamen Sujiwo Cup merupakan sarana mempererat silaturahmi dan ajang untuk menyeleksi talenta-talenta berbakat. (tim liputan).

Penulis : Najib

Editor : Hendro

Sumber Berita : Kubu Raya

Berita Terkait

Bupati Sujiwo: Pemkab Kubu Raya Siap Dukung Penuh Instansi Vertikal untuk Pelayanan Publik
Imigrasi Entikong Tanam Semangat Sumpah Pemuda Lewat Gerakan “Satu Anak Satu Pohon”
UNIQLO Indonesia Hadirkan Koleksi UT Terbaru dari Film ZOOTOPIA Karya Disney Mulai 24 November 2025
Bunda PAUD Kubu Raya: Setiap Anak Adalah Pemenang, Mari Dukung Tumbuh Kembang Mereka
Nasabah BNI Keluhkan Ketidaksesuaian Kredit Modal Kerja, Rugi Hingga Miliaran Rupiah
Sinergi PKK dan Pemprov Kalbar Hadirkan Bantuan Rumah Layak Huni untuk Warga Kubu Raya
Hangat, Ringan, dan Lembut: Inovasi HEATTECH Cashmere Blend dari UNIQLO Hadirkan Kemewahan yang Fungsional
Fokus di Sektor Pertanian, Perkebunan, dan Pertambangan, PT Laara Star World Sapa Kubu Raya

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 05:41 WIB

Bupati Sujiwo: Pemkab Kubu Raya Siap Dukung Penuh Instansi Vertikal untuk Pelayanan Publik

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:31 WIB

Imigrasi Entikong Tanam Semangat Sumpah Pemuda Lewat Gerakan “Satu Anak Satu Pohon”

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:28 WIB

UNIQLO Indonesia Hadirkan Koleksi UT Terbaru dari Film ZOOTOPIA Karya Disney Mulai 24 November 2025

Kamis, 30 Oktober 2025 - 08:03 WIB

Bunda PAUD Kubu Raya: Setiap Anak Adalah Pemenang, Mari Dukung Tumbuh Kembang Mereka

Selasa, 28 Oktober 2025 - 16:27 WIB

Nasabah BNI Keluhkan Ketidaksesuaian Kredit Modal Kerja, Rugi Hingga Miliaran Rupiah

Selasa, 28 Oktober 2025 - 07:17 WIB

Hangat, Ringan, dan Lembut: Inovasi HEATTECH Cashmere Blend dari UNIQLO Hadirkan Kemewahan yang Fungsional

Minggu, 26 Oktober 2025 - 10:00 WIB

Fokus di Sektor Pertanian, Perkebunan, dan Pertambangan, PT Laara Star World Sapa Kubu Raya

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 09:23 WIB

Atzebiyatulensi Apresiasi Kader PKK Terentang dan Ajak Wujudkan Kemandirian Desa

Berita Terbaru